Menteri Pertahanan Era Reformasi dengan Masa Jabatan Tersingkat, Ada yang Cuma 3 Hari

Sabtu, 29 Oktober 2022 - 06:00 WIB
loading...
Menteri Pertahanan Era...
Juwono Sudarsono menjadi Menhan dua kali di era Presiden Abdurrahman Wahid dan Presiden SBY. FOTO/DOK.SINDOnews
A A A
JAKARTA - Jumlah Menteri Pertahanan (Menhan) sejak era Reformasi bergulir hingga saat ini sebanyak 8 orang. Dari delapan orang tersebut, salah satu di antaranya menjabat Menhan sangat singkat, hanya 3 hari.

Mengutip situs resmi Kementerian Pertahanan (Kemhan), Pemerintah Republik Indonesia (RI) membentuk kabinet pertama yang diumumkan dua hari setelah Proklamasi Kemerdekaan 17 Agustus 1945. Kabinet ini terdiri dari 15 kementerian serta 5 kementerian negara. Namun, tidak ada di antaranya jabatan Menhan. Fungsi Kemhan ada di dalam Kementerian Keamanan Rakyat.

Presiden Soekarno menunjuk Sodancho Soeprijadi menjadi Menteri Keamanan Rakyat pertama. Namun karena Soeprijadi yang berada di Blitar tidak pernah memenuhi panggilan itu, sehingga posisinya digantikan Sulyadikusumo.

Kementerian Pertahanan baru dibentuk pada Kabinet Sjahrir ke-2 periode 12 Maret-2 Oktober 1946. Sjahrir menunjuk Amir Sjarifuddin sebagai Menhan. Saat menjadi Perdana Menteri (3 Juli-11 November 1947), Amir Sjarifuddin tetap merangkap sebagai Menhan. Hal itu menunjukkan betapa pentingnya fungsi pertahanan negara pada saat itu.

Wakil Presiden (Wapres) Mohammad Hatta juga pernah merangkap sebagai Menhan ad interim. Namun pada 15 Juli 1949, jabatan Menhan diserahkan kepada Sri Sultan Hamengku Buwono IX. Raja Keraton Yogyakarta itu menjabat sebagai Menhan hingga 1953 lalu dia mengundurkan diri.

Ketika Orde Baru dimulai, 6 Juni 1968, Presiden Soeharto menambahkan nama Kementerian Pertahanan menjadi Kementerian Pertahanan Keamanan. Pada Kabinet Pembangunan I, Presiden Soeharto pun merangkap jabatan Menhankam. Posisi Menhankam baru diemban satu orang pada Kabinet Pembangunan II (28 Maret 1973-29 Maret 1978), yakni Jenderal TNI Maraden Panggabean.

Pada Kabinet Pembangunan III (28 Maret 1978-19 Maret 1983), jabatan Menhankam dirangkap Panglima ABRI Jenderal TNI M Jusuf. Selanjutnya Menhankam dijabat oleh Jenderal TNI (Purn) Poniman (19 Maret 1983-23 Maret 1988), Jenderal TNI (Purn) LB Moerdani (1988-1993), Jenderal TNI (Purn) Edi Sudrajat (1993-1998).

Setelah Presiden Soeharto mundur, Jenderal TNI Wiranto dipercaya mengemban jabatan Menhankam (14 Maret 1998-21 Mei 1998). Setelah itu Era Reformasi pun bergulir di bawah kepemimpinan Presiden BJ Habibie.

Sejak saat itu hingga saat ini, delapan orang telah menjabat sebagai Menhan. Berikut ini Menteri Pertahanan di era Reformasi dengan masa jabatan tersingkat:

1. Jenderal TNI (Purn) Wiranto
Menteri Pertahanan Era Reformasi dengan Masa Jabatan Tersingkat, Ada yang Cuma 3 Hari

Foto/DOK.SINDOnews


Presiden BJ Habibie menunjuk Jenderal TNI (Purn) Wiranto untuk menjabat sebagai Menhankam pada 23 Mei 1998. Saat itu, Wiranto berumur 51 tahun. Lulusan Akademi Militer Nasional (AMN) 1968 itu menjabat Menhankam selama 17 bulan atau sampai 20 Oktober 1999.

2. Prof Dr Juwono Sudarsono SH
Menteri Pertahanan Era Reformasi dengan Masa Jabatan Tersingkat, Ada yang Cuma 3 Hari

Foto/Wikipedia


Presiden Abdurrahman Wahid atau Gus Dur melakukan terobosan setelah terpilih menjadi Presiden ke-4 RI pada 1999. Mantan Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) itu menunjuk orang sipil untuk duduk di kursi Menhan. Gus Dur memilih akademisi sekaligus politikus, Juwono Sudarsono.

Saat dilantik menjadi Menhan, Juwono Sudarsono berusia 57 tahun. Pria kelahiran Ciamis, 5 Maret 1942 itu menjabat Menhan selama 10 bulan dari 29 Oktober 1999 hingga 26 Agustus 2000.

3. Prof Dr Mahfud MD SH
Menteri Pertahanan Era Reformasi dengan Masa Jabatan Tersingkat, Ada yang Cuma 3 Hari

Foto/DOK.SINDOnews

Presiden Abdurrahman Wahid alias Gus Dur di tengah perjalanan mengganti Juwono Sudarsono dengan Mahfud MD. Saat dilantik pada 26 Agustus 2000, Mahfud masih sangat muda, baru berusia 43 tahun. Ia mengemban amanah menjadi Menhan selama 11 bulan atau hingga 13 Mei 1957.

4. Jenderal TNI (HOR) Agum Gumelar SH
Menteri Pertahanan Era Reformasi dengan Masa Jabatan Tersingkat, Ada yang Cuma 3 Hari

Foto/DOK.SINDOnews

Menteri Koordinator Bidang Polsoskam Agum Gumelar sempat merangkap sebagai Menhan di ujung jabatan Presiden Abdurrahman Wahid menggantikan Mahfud MD. Abituren Akademi Militer Nasional (AMN) 1968 itu dilantik menjadi Menhan pada 20 Juli 2001. Agum yang saat itu berusia 56 tahun sangat singkat menjabat Menhan, hanya 3 hari atau hingga 23 Juli 2001. Wapres Megawati Soekarnoputri yang menggantikan Gus Dur menjadi Presiden setelah Sidang Istimewa MPR, menunjuknya menjadi Menteri Perhubungan di Kabinet Gotong Royong.

5. H Matori Abdul Djalil SH
Menteri Pertahanan Era Reformasi dengan Masa Jabatan Tersingkat, Ada yang Cuma 3 Hari

Foto/IST

Presiden Megawati Soekarnoputri kembali memercayakan jabatan Menhan kepada kalangan sipil. Ketua Umum PDIP itu menunjuk politikus Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Matori Abdul Djalil mengisi jabatan tersebut. Saat dilantik Menhan, pria kelahiran Salatiga, 11 Juli 1942 itu berusia 59 tahun. Matori Abdul Djalil menjabat Menhan cukup lama, sekitar 3 tahun 2 bulan atau hingga 20 Oktober 2004.

6. Prof Dr Juwono Sudarsono SH
Menteri Pertahanan Era Reformasi dengan Masa Jabatan Tersingkat, Ada yang Cuma 3 Hari

Foto/WIKIPEDIA

Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) yang terpilih menjadi Presiden ke-6 RI dalam Pemilu Presiden (Pilpres) 2004 membentuk Kabinet Indonesia Bersatu. Presiden SBY juga melanjutkan tradisi Gus Dur yang memercayakan jabatan Menhan kepada kalangan sipil. Pendiri Partai Demokrat itu menunjuk Juwono Sudarsono untuk mengisi jabatan tersebut.

Juwono Sudarsono yang berusia 62 tahun saat menjabat Menhan untuk kali kedua pada 21 Oktober 2004. Pada periode ini, pria kelahiran Ciamis, Jawa Barat, 5 Maret 1942 itu, menjabat Menhan selama 5 tahun atau hingga 20 Oktober 2009.

7. Prof Ir Purnomo Yusgiantoro
Menteri Pertahanan Era Reformasi dengan Masa Jabatan Tersingkat, Ada yang Cuma 3 Hari

Foto/DOK.OKEZONE

Pada periode ke-2, Presiden SBY tetap memercayakan jabatan Menhan kepada kalangan sipil dengan menunjuk Purnomo Yusgiantoro. Saat dilantik pada 22 Oktober 2009, Guru Besar Ekonomi Unika Atmajaya Jakarta itu berusia 58 tahun. Purnomo menjabat sebagai Menhan hingga 20 Oktober 2014 atau 5 tahun penuh selama 1 periode.

8. Jenderal TNI (Purn) Ryamizard Ryacudu
Menteri Pertahanan Era Reformasi dengan Masa Jabatan Tersingkat, Ada yang Cuma 3 Hari

Foto/DOK.SINDOnews

Pada Pilpres 2014, Joko Widodo berhasil memenangkan kontestasi dan menjadi Presiden ke-7 RI. Presiden Jokowi kemudian membentuk Kabinet Kerja dan menunjuk Ryamizard Ryacudu sebagai Menhan. Mantan Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD) itu berusia 64 tahun saat dilantik oleh Jokowi pada 27 Oktober 2014. Ryamizard Ryacudu juga menjabat Menhan selama 5 tahun penuh atau hingga 20 Oktober 2019.

9. Letjen TNI (Purn) H Prabowo Subianto
Menteri Pertahanan Era Reformasi dengan Masa Jabatan Tersingkat, Ada yang Cuma 3 Hari

Foto/DOK.SINDOnews

Pada periode ke-2, Presiden Jokowi membentuk Kabinet Indonesia Maju. Jokowi kemudian menunjuk Prabowo Subianto sebagai Menhan. Saat dilantik pada 23 Oktober 2019, Ketua Umum Partai Gerindra itu berusia 68 tahun. Prabowo masih menjabat Menhan hingga saat ini.

Demikian deretan Menteri Pertahanan era Reformasi dengan masa jabatan tersingkat.
(abd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1419 seconds (0.1#10.140)