Demokrat: Koalisi dengan Nasdem dan PKS Awal 2023 Sudah Terbentuk

Sabtu, 24 September 2022 - 14:55 WIB
loading...
Demokrat: Koalisi dengan Nasdem dan PKS Awal 2023 Sudah Terbentuk
Partai Demokrat memperkirakan koalisi partainya dengan Partai Nasdem dan PKS akan dideklarasi dalam waktu dekat. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Deputi Bappilu DPP Partai Demokrat Kamhar Lakumani memperkirakan koalisi partainya dengan Partai Nasdem dan PKS akan dideklarasi dalam waktu dekat. Komunikasi politik yang terbangun antara Demokrat dengan kedua partai tersebut terus mengalami kemajuan.

Kamhar menyebut, telah banyak kemajuan dari pembahasan yang dilakukan."Banyak hal yang menjadi pembahasan bersama dan secara prinsip juga telah terbangun kesepahaman bersama. Kita ingin agar koalisi yang terbentuk nantinya dalam relasi yang equal dan banar-benar solid," tutur Kamhar, Sabtu (24/9/2022).



Kendati demikian, Kamhar merasa deklarasi koalisi hanya tinggal menunggu waktu. Setidaknya deklarasi dilakukan dalam waktu dekat. "Jadi tinggal menunggu waktu yang tepat saja. Jika tak ada aral melintang, akhir tahun ini atau awal tahun depan koalisi sudah terbentuk," tuturnya.

Saat disinggung perihal calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) yang diusung, Kamhar tak dapat menjelaskannya. Menurut Kamhar, penentuan figur yang diusung dalam Pilpres 2024 menjadi ranah kewenangan koalisi. "Itu nantinya menjadi ranah koalisi," terang Kamhar.
(cip)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1893 seconds (0.1#10.140)