AHY, Sohibul Iman, dan Surya Paloh Duduk Satu Meja di Acara Pernikahan Putri Anies Baswedan

Sabtu, 30 Juli 2022 - 07:26 WIB
loading...
AHY, Sohibul Iman, dan Surya Paloh Duduk Satu Meja di Acara Pernikahan Putri Anies Baswedan
Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Wakil Ketua Majelis Syuro PKS Sohibul Iman, dan Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh duduk satu meja di resepsi pernikahan putri Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Foto/Instagram AHY
A A A
JAKARTA - Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono ( AHY ) menghadiri undangan resepsi pernikahan putri Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan , Mutiara Annisa Baswedan di Ancol, Jakarta Utara, Jumat (29/7/2022) malam. Dalam kesempatan itu, AHY menyalami Anies Baswedan beserta istri dan keluarga dari mempelai pria.

Setelahnya, Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) yang merupakan ayahanda dari AHY juga turut hadir dan menyalami Anies Baswedan dan kedua mempelai. AHY juga tampak menyalami Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang juga turut hadir di dalam acara pernikahan itu.

Selanjutnya, AHY tampak duduk di meja bundar resepsi bersama dengan Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh dan Wakil Ketua Majelis Syuro Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Sohibul Iman.





"Malam ini, saya menghadiri resepsi pernikahan putri dari sahabat saya Mas @aniesbaswedan dan Mbak @fery.farhati yaitu @mutiarabaswedan dan Ali Saleh di Ancol, Jakarta," tulis AHY dalam akun Instagram agusyudhoyono dikutip Sabtu (30/7/2022).

Ia mendoakan agar kedua mempelai beserta pihak keluarga dapat berbahagia dengan pernikahan tersebut. "Alhamdulillah, turut berbahagia ya Mas Anies, Mbak Fery dan keluarga. Saya doakan semoga Tia dan Ali menjadi keluarga yang sakinah, mawadah dan warahmah, serta dikaruniai keturunan yang soleh dan solehah. Aamiin," ucap AHY.

AHY juga mengaku dalam kesempatan tersebut bertemu dengan sejumlah tokoh penting dan mitra dalam berdemokrasi. "Senang sekali dalam acara tadi, sekaligus saya bersilaturahmi dan bertemu dengan para tokoh senior, para mentor politik, para sahabat mitra berdemokrasi. Barokah insya Allah," pungkas AHY.

Sebagaimana diketahui, PKS, Nasdem, dan Demokrat sedang intens berkomunikasi untuk koalisi Pilpres 2024. Salah satu rekomendasi nama yang diusung Partai Nasdem dalam Pilpres 2024 adalah Anies Baswedan.

Beberapa waktu terakhir juga ada pernyataan dari elite politik ketiga partai tersebut dengan wacana Anies - AHY sebagai salah satu calon pemimpin bangsa di Pilpres 2024.
(rca)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1650 seconds (0.1#10.140)