Reshuffle, Menteri Non-parpol Bakal Didepak?

Kamis, 15 April 2021 - 10:05 WIB
loading...
Reshuffle, Menteri Non-parpol...
Ilustrasi/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Wacana reshuffle atau perombakan kabinet mencuat belakangan ini. Tenaga Ahli Kantor Staf Presiden Ali Mochtar Ngabalin pada Selasa 13 April 2021 menyebut reshuffle kabinet akan dilakukan Presiden Joko Widodo ( Jokowi ) pada pekan ini.

Di kabinet Jokowi - Ma'ruf Amin terdapat menteri dari kalangan partai politik (parpol) dan non parpol alias profesional. Mana di antara mereka yang berpotensi "didepak" dalam reshuffle kabinet jika dilakukan nanti?

"Pada reshuffle tahap kedua sebentar lagi, posisi menteri dari kalangan profesional juga potensi terjadi, yaitu Nadiem Makarim sebagai Mendikbud," ujar pengamat politik dari Universitas Jayabaya Igor Dirgantara kepada SINDOnews, Kamis (15/4/2021).

Menurut Igor, kinerja Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Nadiem Makarim tidak bersinar seperti di Gojek, perusahaan yang didirikannya. "Dengan kata lain, menteri dari kalangan profesional yang kinerjanya biasa aja, paling besar peluangnya diganti," kata Igor.



Dia memberikan contoh mengapa peluang reshuffle kabinet lebih kepada menteri kalangan profesional atau non-parpol. "Pergantian Menparekraf dari Wishnutama ke Sandiaga Uno pada reshuffle sebelumnya pada Desember 2020 adalah salah satu wujudnya," ujar Direktur Lembaga Survei dan Polling Indonesia (SPIN) ini.



Igor mengatakan, Sandiaga Uno adalah kader Partai Gerindra yang berlatar belakang profesional atau pengusaha. Menurut dia, Sandiaga Uno punya inovasi, mobilitas tinggi, dan berani mengambil keputusan. "Kinerja dan kerja sama Sandiaga dengan Wamen Angela Tanoesoedibjo jauh lebih baik daripada sebelumnya," pungkasnya.
(zik)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Jokowi Jamu Tony Blair...
Jokowi Jamu Tony Blair di Restoran Menteng, Bahas Apa?
Eks Menteri Koalisi...
Eks Menteri Koalisi Indonesia Maju Bertemu Jokowi, Teten Masduki: Silaturahmi
Digelar Tertutup, Mantan...
Digelar Tertutup, Mantan Menteri Kabinet Indonesia Maju Temui Jokowi, Bahas Apa?
Mensos Ngaku Tak Pernah...
Mensos Ngaku Tak Pernah Dengar Wacana Reshuffle Kabinet Prabowo
Isu Reshuffle Kabinet,...
Isu Reshuffle Kabinet, Golkar Yakin Prabowo Tak Akan Pertaruhkan Kepentingan Rakyat demi 1-2 Orang
Mensesneg Tegaskan Tidak...
Mensesneg Tegaskan Tidak Ada Reshuffle dalam Waktu Dekat
Prabowo Diisukan akan...
Prabowo Diisukan akan Kembali Reshuffle Kabinet, Sekjen Gerindra: Saya Belum Dengar
Halalbihalal Partai...
Halalbihalal Partai Golkar, Bahlil Bicara Reshuffle Pengurus DPP
Cerita SBY Di-reshuffle...
Cerita SBY Di-reshuffle Presiden Gus Dur: Saya Terima dengan Ikhlas
Rekomendasi
Iran Siap Buat Program...
Iran Siap Buat Program Nuklirnya Lebih Transparan dengan Imbalan Pencabutan Sanksi
Rayakan Hari Bumi 2025,...
Rayakan Hari Bumi 2025, Alfamart Tanam 20.000 Mangrove di Pesisir Semarang
Mesir Kutuk Seruan Pemukim...
Mesir Kutuk Seruan Pemukim Israel untuk Mengebom Masjid Al-Aqsa dan Bangun Kuil Yahudi
Berita Terkini
Daftar Pati TNI Dimutasi...
Daftar Pati TNI Dimutasi Jadi Stafsus KSAD sebelum Lebaran 2025, Ini Nama-namanya
1 jam yang lalu
Bima Arya Sarankan Lucky...
Bima Arya Sarankan Lucky Hakim Pakai Transportasi Umum PP Jakarta-Indramayu selama Magang di Kemendagri
4 jam yang lalu
Sahroni Sudah Lihat...
Sahroni Sudah Lihat Serangan ke Kejagung Sejak Buka Kasus-kasus Besar
4 jam yang lalu
KPK Sita Dokumen hingga...
KPK Sita Dokumen hingga BBE dari Penggeledahan Kantor Dinas Perumahan dan Permukiman Lampung Tengah
6 jam yang lalu
Di Tengah Tantangan...
Di Tengah Tantangan Global, Rampai Nusantara Terus Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran
6 jam yang lalu
Pimpin Gerakan Tanam...
Pimpin Gerakan Tanam Sejuta Pohon di Hari Bumi, Menag: Tokoh Agama Beri Teladan Pelestarian Alam
6 jam yang lalu
Infografis
Prabowo Bakal Ungsikan...
Prabowo Bakal Ungsikan 1.000 Warga Palestina ke Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved