Tengku Zulkarnain Bandingkan Habib Rizieq dengan Raffi Ahmad dan Ahok

Senin, 18 Januari 2021 - 11:02 WIB
loading...
Tengku Zulkarnain Bandingkan...
Mantan Wakil Sekretaris Jenderal MUI, Tengku Zulkarnain. Foto/Instagram
A A A
JAKARTA - Kasus dugaan pelanggaran protokol kesehatan yang dilakukan artis Raffi Ahmad saat menghadiri acara ulang tahun temannya pada Rabu 13 Januari 2021 menjadi sorotan publik.

Kasus ini diketahui dari sebuah foto yang memperlihatkan Raffi bersama sejumlah rekannya tidak mengenakan masker. Padahal, presenter itu baru saja mengikuti vaksinasi Covid-19.

Baca Juga: Airlangga Pernah Covid Tanpa Diumumkan ke Publik, Begini Respons Istana

Tidak hanya Raffi, nama mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) juga terseret. Dia juga dianggap melakukan pelanggaran protokol kesehatan saat menghadiri acara yang sama.

Baca Juga: Dapat Hidayah, Bocah Asal AS Putuskan Peluk Agama Islam

Kasus ini menarik perhatian mantan Wakil Sekretaris Jenderal Majelis Ulama Indonesia (MUI) Tengku Zulkarnain.

Dia pun menyinggung tentang perlakukan aparat terhadap Habib Rizieq Shihab yang ditangkap dan diborgol terkait kasus dugaan pelanggaran protokol kesehatan.

Baca Juga: Ribka Dirotasi Usai Tolak Vaksin, Fraksi PDIP Minta Anggota Introspeksi

Tengku menilai seharusnya polisi juga tegas terhadap Raffi dan Ahok. Pria yan dikenal kritis menyikapi pemerintah berharap tidak ada ketimpangan dalam perlakuan hukum.

"Gara gara kerumunan, HRS ditangkap, dibrogol pakai rompi oranye, kayak bandit besar. "Itu penegakan hukum...!", katanya. Terus Raffi Ahmad, Ahok dkk, bukankah semesti mendapat perlakuan yang sama? Kalau pun tidak diborgol, paling tidak diproses hukum lah. Biar tidak timpang banget..." tulis Tengku Zulkarnain melalui akun Twitternya, @ustadtengkuzul, Senin (18/1/2021).

Sebelumnya, Raffi Ahmad meminta maaf setelah fotonya sedang berkumpul tanpa menggunakan masker usai menerima vaksin Covid-19 viral dan menuai kritik banyak orang.

Baca Juga: Eks Legislator Fahri Hamzah Minta Wakil Rakyat Lebih Kritis ke Pemerintah

Raffi menyampaikan permintaan maaf kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan masyarakat Indonesia.
(dam)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1680 seconds (0.1#10.140)