Prabowo Tak Yakin Bisa Ikuti Jejak Jokowi, Kenapa?

Sabtu, 31 Agustus 2024 - 23:53 WIB
loading...
Prabowo Tak Yakin Bisa...
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto pada apel kader Partai Gerindra di Indonesia Arena, Senayan, Jakarta, Sabtu (31/8/2024) malam. FOTO/MPI/BINTI MUFARIDA
A A A
JAKARTA - Presiden Terpilih Prabowo Subianto mengaku tak yakin bisa mengikuti jejak Presiden Joko Widodo ( Jokowi ) dalam cara memimpin. Sebab, Jokowi bisa memimpin rapat hingga 7 kali sehari.

Hal ini diungkapkan Prabowo pada apel kader Partai Gerindra di Indonesia Arena, Senayan, Jakarta, Sabtu (31/8/2024) malam. Prabowo menceritakan pertama kali diminta bergabung dengan Kabinet Indonesia Maju pada 2019. Dia menegaskan Jokowi merupakan sosok pemimpin yang berpikir untuk rakyat.

"Jadi leadership itu. Dan begitu beliau (Jokowi) ajak gabung, saya gabung. Dari hari pertama sidang Kabinet, ini bukan ngolor lagi, dua bulan lagi beliau akan turun, untuk apa saya, ya kan? Saya hanya mau mengatakan rakyat Indonesia, yang bener-bener Pak Jokowi adalah pemimpin yang hebat, pemimpin yang berpikir untuk rakyat," kata Prabowo.



Bahkan, kata Prabowo, dia yang diangkat menjadi Menteri Pertahanan (Menhan) kala itu harus mengikuti rapat kabinet sebanyak 7 kali dalam sehari. Oleh karena itu dia tak yakin bisa mengikuti jejak Presiden Jokowi dalam memimpin kabinetnya nanti.

"Dari hari pertama saya ikut (rapat) Kabinet saya lihat pikiran beliau, kerja beliau, luar biasa pak, saya ndak tahu, saya bisa mengikuti jejak bapak, 7 kali rapat sehari, bagaimana itu pak?" kelakar Prabowo.

Pada kesempatan itu, Prabowo pun berkelakar kepada para menteri-menteri Jokowi-Ma’ruf Amin yang hadir di apel kader Partai Gerindra. "Apalagi, kita ini kalau diajak, ini menteri-menteri jujur ya, pada begini kan kalau diajak beliau. Pak, pada ngeri pak keliling itu. Waduh ini gabisa tidur, di pesawat 5 jam terbang, 5 jam diskusi," katanya.

"Jadi, pada alasan Pak. Kalau Bapak ajak, mereka itu alasan, Bapak Presiden, kami jemput di Merauke. Dia mau terbang duluan, nggak berani terbang sama Pak Jokowi. Akal kalian ini, aku sudah tahu ini," katanya.
(abd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Profil Hashim Djojohadikusumo,...
Profil Hashim Djojohadikusumo, Adik Prabowo Subianto yang Jarang Diketahui Publik
Prabowo Antar Sekjen...
Prabowo Antar Sekjen Partai Komunis Vietnam To Lam Sampai di Lanud Halim Perdanakusuma
Ditelepon Prabowo saat...
Ditelepon Prabowo saat Tinjau Banjir Bekasi, Kepala BGN Janji Bangun Dapur MBG
Jokowi Bersedia Jadi...
Jokowi Bersedia Jadi Dewan Pembina Rampai Nusantara
Prabowo Panggil Dirut...
Prabowo Panggil Dirut Pertamina ke Istana, Bahas Apa?
Prabowo Bangga Indonesia...
Prabowo Bangga Indonesia Pernah Dipimpin SBY dan Jokowi
Parade Senja Digelar,...
Parade Senja Digelar, Prabowo, SBY, dan Jokowi Hujan-hujanan Naik Maung
Makna Tongkat Komando...
Makna Tongkat Komando Bertuliskan Asmaul Husna dari AHY ke Prabowo
Kelakar Prabowo ke Gibran...
Kelakar Prabowo ke Gibran dan AHY: Sekarang Duduk Berdampingan, Nanti Bisa Bersaing
Rekomendasi
Profil dan Biodata Bobon...
Profil dan Biodata Bobon Santoso Youtuber Masak yang Kini Mualaf, Istrinya Langsung Unfollow
Donald Trump: Tidak...
Donald Trump: Tidak Ada yang Mengusir Rakyat Palestina dari Gaza
Film John Wick 5 Dilanjutkan...
Film John Wick 5 Dilanjutkan Tanpa Keanu Reeves, Benar-benar Mati di Chapter 4?
Berita Terkini
Presiden Bakal Umumkan...
Presiden Bakal Umumkan Tunjangan Guru ASN Langsung ke Rekening
39 menit yang lalu
Menkomdigi Sebut Status...
Menkomdigi Sebut Status Seskab Berlandaskan Kewenangan Konstitusional
1 jam yang lalu
Ahok Penuhi Panggilan...
Ahok Penuhi Panggilan Kejagung: Apa yang Saya Tahu Akan Saya Sampaikan!
1 jam yang lalu
Daftar Lengkap 10 Kapolda...
Daftar Lengkap 10 Kapolda Baru pada Mutasi Polri Maret 2025, Ini Nama-namanya
2 jam yang lalu
Mutasi Polri Maret 2025:...
Mutasi Polri Maret 2025: Irjen Rusdi Hartono Jabat Kapolda Sulsel, Brigjen Mardiyono Kapolda Bengkulu
3 jam yang lalu
Daftar Polwan Baru Jabat...
Daftar Polwan Baru Jabat Kapolres pada Mutasi Polri Maret 2025, Ini Nama-namanya
3 jam yang lalu
Infografis
Jerman Khawatir Bom...
Jerman Khawatir Bom Nuklir AS Tak Bela NATO saat Perang Lawan Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved