Bertemu Ketum Partai Perindo, Gubernur Sumbar: Bangun Kombinasi dan Sinergi Pusat dan Daerah

Selasa, 06 Agustus 2024 - 11:41 WIB
loading...
Bertemu Ketum Partai...
Gubernur Sumbar, Mahyeldi Ansharullah menemui Ketua Umum DPP Partai Perindo, Angela Tanoesoedibjo di Kantor DPP Partai Perindo, Jakarta, Selasa (6/8/2024). Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Gubernur Sumatera Barat (Sumbar) , Mahyeldi Ansharullah menemui Ketua Umum DPP Partai Perindo, Angela Tanoesoedibjo di Kantor DPP Partai Perindo, Jakarta, Selasa (6/8/2024). Apa agenda pertemuan ini?

"Alhamdulillah pada hari ini kami bertemu dengan Ibu Ketua Perindo bersama Wakil Ketua dan juga Ketua DPW Perindo Sumbar dan inilah pertemuan kami yang kedua. Beberapa hari yang lalu kami ketemu Pak Hary (Hary Tanoesoedibjo) kita berdiskusi bagaimana untuk berinvestasi di Sumbar," ujar Mahyeldi usai pertemuan.



Dalam pertemuan tersebut, Mahyeldi mengaku ingin bersilahturahmi dengan Angela dan membicarakan mengenai kemajuan Sumatera Barat. Hal tersebut diharapkan akan menjadikan sinergi baik secara nasional maupun daerah.

"Karena memang kita dalam membangun Indonesia, membangun daerah kita tidak bisa sendiri, kita harus bersama dan bersinergi dengan politik yang ada. Pada hari ini kita bersilaturahim dengan Ibu Ketua," tutur Mahyeldi.

Mahyeldi juga menyebut bahwa Angela yang juga Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif juga banyak mendukung kegiatan-kegiatan yang ada di daerah khususnya di Sumatera Barat.

"Artinya hubungan kita dengan institusi Ibu Ketua itu juga cukup baik dan terbukti sekarang ini Sumbar itu pariwisatanya berkembang, untuk desa wisata kemudian juga investasi kaitan dengan pariwisata."

"Kemudian daerah Arau kemudian Bukittinggi sendiri kemudian juga solok dan lainnya. Jadi memang ada beberapa titik-titik pertumbuhan pariwisata di Sumbar yang cukup baik yaitu selama ini didukung oleh Kementerian Pariwisata dan ekonomi kreatif," sambungnya.



Mahyeldi berharap pertemuan dengan Ketua Umum Partai Perindo Angela Tanoesoedibjo tersebut dapat membangun kombinasi dan sinergi yang baik.

"Mudah-mudahan dalam pertemuan kita hari ini maka akan membangun kombinasi dan sinergi baik tingkat pusat dan daerah," paparnya.
(kri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Partai Perindo Salurkan...
Partai Perindo Salurkan Bantuan, Korban Banjir Bekasi: Sangat Membantu
Partai Perindo Bantu...
Partai Perindo Bantu Korban Banjir Bekasi, Salurkan 8.000 Liter Air Bersih
Silaturahmi ke Bupati...
Silaturahmi ke Bupati Morowali, Partai Perindo Siap Kawal dan Dukung Program Percepatan Kesejahteraan Masyarakat
Momen Hangat AHY Diskusi...
Momen Hangat AHY Diskusi dengan Pimpinan iNews Media Group
Silaturahmi Bareng Pimpinan...
Silaturahmi Bareng Pimpinan iNews Media Group, Menko AHY Bicara Kolaborasi Penting untuk Masyarakat
iNews Media Group Gelar...
iNews Media Group Gelar Audiensi dengan Menko AHY
Tinjau Jembatan Sungai...
Tinjau Jembatan Sungai Oyo yang Putus, Legislator Partai Perindo Nias Barat Serukan Percepatan Pembangunan
DPP Partai Perindo Bagi-bagi...
DPP Partai Perindo Bagi-bagi Takjil dan Kopiah Gratis
Resmi Dilantik, Bupati...
Resmi Dilantik, Bupati Mentawai Ungkap Perindo Punya Peranan Penting di Pilkada
Rekomendasi
Bacaan Zikir Wanita...
Bacaan Zikir Wanita Haid di Bulan Ramadan
Cabuli Anak di Bawah...
Cabuli Anak di Bawah Umur, Kapolres Ngada Dimutasi ke Pamen Yanma
Sinopsis Sinetron Kasih...
Sinopsis Sinetron Kasih Jannah, Kamis 13 Maret 2025: Jannah Kabur dari Rumah
Berita Terkini
7 Fakta Penting Mutasi...
7 Fakta Penting Mutasi Polri Maret 2025, 10 Polwan Jadi Kapolres hingga 10 Kapolda Digeser
5 menit yang lalu
Eksepsi Ditolak, Tom...
Eksepsi Ditolak, Tom Lembong: Kami Hormati Putusan Majelis Hakim
15 menit yang lalu
Presiden Bakal Umumkan...
Presiden Bakal Umumkan Tunjangan Guru ASN Langsung ke Rekening
1 jam yang lalu
Menkomdigi Sebut Status...
Menkomdigi Sebut Status Seskab Berlandaskan Kewenangan Konstitusional
2 jam yang lalu
Ahok Penuhi Panggilan...
Ahok Penuhi Panggilan Kejagung: Apa yang Saya Tahu Akan Saya Sampaikan!
2 jam yang lalu
Daftar Lengkap 10 Kapolda...
Daftar Lengkap 10 Kapolda Baru pada Mutasi Polri Maret 2025, Ini Nama-namanya
3 jam yang lalu
Infografis
Pertengkaran Trump dan...
Pertengkaran Trump dan Zelensky Picu Perpecahan NATO
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved