Korban Tewas Kecelakaan di Tol Japek KM 58 Dibawa ke RSUD Karawang

Senin, 08 April 2024 - 10:37 WIB
loading...
Korban Tewas Kecelakaan...
Sebanyak 12 orang tewas dalam kecelakaan di jalur contraflow atau arus berlawanan di Tol Jakarta-Cikampek (Japek) kilometer (KM) 58, Senin (8/4/2024). Foto/iNews
A A A
JAKARTA - Sebanyak 12 orang tewas dalam kecelakaan di jalur contraflow atau arus berlawanan di Tol Jakarta-Cikampek (Japek) kilometer (KM) 58, Senin (8/4/2024). Kecelakaan terjadi sekitar pukul 07.04 WIB yang melibatkan satu mobil Gran Max di jalur contraflow menabrak bus berlawanan arah kemudian melibatkan satu mobil Terios.

“Korban dari bus yang terlibat ini ada 1 luka berat karena bus ya. Kemudian dari kendaraan Terios ada 1 luka ringan. Kemudian dari Gran Max nih kita ada 12 kantong mayat tadi ya yang kita bawa ke RSUD Karawang,” ungkap Kakorlantas Polri Irjen Aan Suhanan dalam keterangan resminya.

Dia memastikan korban luka-luka saat ini juga dibawa ke RSUD Karawang. “Nanti tim DVI kita akan mengidentifikasi korban yang terjadi akibat kecelakaan ini,” ujarnya.





“Kecelakaan terjadi tepatnya 07.04 WIB kejadian, saat contraflow,” kata Aan kembali menegaskan.

Lebih lanjut, Aan menjelaskan mobil Gran Max yang terlibat kecelakaan dari arah Jakarta dan beralamatkan sesuai Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) dari Jakarta Timur. “Ada 12 kantong (jenazah dievakuasi), kita belum bisa identifikasi tapi tim DVI akan mengidentifikasi. Korban meninggal terbakar dari Gran Max. Dari arah Jakarta. Kalau dari alamat ini dari Jakarta Timur dari STNKnya.”

“Semua meninggal dari Gran Max. Belum tau jumlah korbannya, tapi yang dibawa ke RSUD ada 12 kantong,” pungkasnya.
(rca)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1757 seconds (0.1#10.140)