Ravindra Bilang Program Prabowo-Gibran Cegah Stunting Relevan untuk Bogor

Minggu, 10 Desember 2023 - 00:53 WIB
loading...
Ravindra Bilang Program...
Anggota DPR Ravindra Airlangga mengatakan bahwa sosialisasi program Prabowo-Gibran tentang pencegahan stunting ini penting untuk masyarakat Kabupaten Bogor. Foto/Istimewa
A A A
JAKARTA - Program pencegahan stunting Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka akan disosialisasikan oleh Tim Kampanye Daerah (TKD) Provinsi Jawa Barat pasangan capres-cawapres nomor urut 2 itu di Kabupaten Bogor, Minggu (10/12/2023). Sosialisasi program pencegahan stunting ini akan digelar TKD Jawa Barat bersama masyarakat Kabupaten Bogor.

Adapun program Prabowo-Gibran yang akan disosialisasikan adalah makan siang dan minum susu gratis, serta bantuan gizi untuk ibu hamil dan balita. Anggota DPR Ravindra Airlangga mengatakan bahwa sosialisasi program Prabowo-Gibran tentang pencegahan stunting ini penting untuk masyarakat Kabupaten Bogor.

Dia menilai anak muda Bogor harus menjadi generasi yang dicita-citakan capres Prabowo. Yakni, generasi yang unggul dan siap bertanding di kancah persaingan global.



"Program Prabowo-Gibran ini relevan ya untuk Kabupaten Bogor, karena memang Kabupaten Bogor punya target zero stunting," kata Ravindra kepada wartawan, Sabtu (9/12/2023).

Berdasarkan data Dinas Kesehatan Kabupaten Bogor, jumlah stunting pada akhir 2022 mencapai 4,78 persen. Dia berpendapat, program prioritas asupan nutrisi bagi anak-anak usia dini sangat dibutuhkan, sehingga target pencapaian zero stunting dapat dicapai.

Ravindra menegaskan, program Prabowo-Gibran bisa menjadi salah satu upaya memenuhi kebutuhan nutrisi itu. "Sangat penting capaian target zero stunting di Kabupaten Bogor, butuh kerja sama seluruh pihak," ujar Ravindra.

"Kan kita (TKD) ada program makan siang gratis dan susu gratis, juga ada bantuan makanan bergizi. Bahkan masih ada bantuan pemenuhan gizi untuk anak di usia 1.000 hari pertama," tutur Ravindra.

Diketahui, Prabowo-Gibran menjadikan program Makan Siang dan Susu Gratis serta Gizi Ibu Hamil dan Balita sebagai program unggulan. Prabowo-Gibran menjanjikan akan merealisasikan program ini jika terpilih menjadi presiden dan wakil presiden di Pilpres 2024.

Program ini disebut menjadi upaya mewujudkan cita-cita Indonesia Emas 2045 yang sudah dimulai periode pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi).
(rca)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Prabowo Disarankan Pimpin...
Prabowo Disarankan Pimpin Tobat Nasional
Sinopsis One on One...
Sinopsis One on One Bersama Wihaji, Menteri Kependudukan dan Pembangunan Keluarga/Kepala BKKBN: Jalan Ninja Atasi Stunting
Survei, Penilaian Publik...
Survei, Penilaian Publik terhadap Kinerja Prabowo-Gibran Tinggi
Penyelesaian Polemik...
Penyelesaian Polemik Pagar Laut Jadi Ujian Pemerintahan Prabowo-Gibran
Saksikan Malam Ini Rakyat...
Saksikan Malam Ini Rakyat Bersuara 100 Hari, Makan Bergizi hingga Pagar Misterius Bersama Aiman Witjaksono, Immanuel Ebenezer, Ray Rangkuti, dan Narasumber Lainnya, Live Hanya di iNews
Survei Indikator Politik:...
Survei Indikator Politik: 87,1% Masyarakat Dukung Program Makan Bergizi Gratis
Menelisik 100 Hari Kinerja...
Menelisik 100 Hari Kinerja Kabinet Prabowo-Gibran Bidang Pendidikan dan Pertahanan
LSI Denny JA: Makan...
LSI Denny JA: Makan Bergizi Gratis Peringkat 1 Program 100 Hari Kerja Prabowo-Gibran
Mendikdasmen Abdul Muti...
Mendikdasmen Abdul Mu'ti Menteri Populer di Medsos
Rekomendasi
PB PGRI Desak Tunjangan...
PB PGRI Desak Tunjangan Profesi Guru Dipertahankan di RUU Sisdiknas
Korban Pelecehan Seksual...
Korban Pelecehan Seksual Oknum Dokter di RS Swasta Malang Bertambah Jadi 4 Orang
ICC Minta Hongaria Jelaskan...
ICC Minta Hongaria Jelaskan Kegagalan Menangkap Benjamin Netanyahu
Berita Terkini
TNI Lahir dari Rahim...
TNI Lahir dari Rahim Rakyat, Jadikan Pilar Persatuan dan Pembangunan Bangsa
1 jam yang lalu
Waketum PSI: Menghormati...
Waketum PSI: Menghormati Presiden Sebelumnya adalah Tradisi Demokrasi
1 jam yang lalu
Menurunkan Prevalensi...
Menurunkan Prevalensi Stunting
2 jam yang lalu
Silaturahmi Itu Perintah...
Silaturahmi Itu Perintah Agama, Jubir PSI: Kok Malah Dicurigai?
2 jam yang lalu
Ridwan Kamil Ternyata...
Ridwan Kamil Ternyata Telah Laporkan Lisa Mariana ke Mabes Polri pada 11 April 2025
3 jam yang lalu
Saksikan Malam Ini di...
Saksikan Malam Ini di 30 Menit Bersama Kabinet Merah Putih Ngobrol Sehat dengan Menteri Kesehatan Bersama Desvita Bionda, Hanya di iNews
3 jam yang lalu
Infografis
Prabowo Bakal Ungsikan...
Prabowo Bakal Ungsikan 1.000 Warga Palestina ke Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved