Perlindungan Kebebasan Berekspresi Lemah, Usman Hamid: Kita Seperti Dibawa ke Era Orde Baru

Jum'at, 08 Desember 2023 - 16:59 WIB
loading...
Perlindungan Kebebasan...
Pegiat Hak Asasi Manusia (HAM) Usman Hamid menyebut Indonesia seperti dibawa kembali ke era Orde Baru. Hal itu ditandai dengan melemahnya perlindungan kebebasan berekspresi. Foto/Jonathan Simanjuntak
A A A
JAKARTA - Pegiat Hak Asasi Manusia (HAM) Usman Hamid menyebut Indonesia seperti dibawa kembali ke era Orde Baru. Hal itu ditandai dengan melemahnya perlindungan kebebasan berekspresi.

Hal itu dikatakan Usman dalam konferensi pers Panggung Rakyat: Bongkar di Menteng, Jakarta Pusat. Salah satu tanda melemahnya perlindungan demokrasi yaitu adanya kriminalisasi dan intimidasi terhadap jurnalis, seniman, mahasiswa hingga aktivis.

"Jadi saya kira dengan melemahnya perlindungan kebebasan berekspresi, meningkatnya kriminalisasi, intimidasi terhadap jurnalis, terhadap seniman, aktivis, mahasiswa itu menunjukkan bahwa kita seperti dibawa kembali di era Orde Baru,” kata Usman, Kamis (7/12/2023).

Usman menilai bahwa negara Indonesia yang berlandaskan hukum tengah diinjak-injak oleh korupsi, kolusi, nepotisme, dan rezim politik dinasti. Ia berharap tanda-tanda Orde Baru tersebut tidak melahirkan Orde Baru jilid selanjutnya.

"Kita di sini berkumpul untuk membangun persatuan perjuangan dari berbagai kalangan masyarakat untuk menjaga agar demokrasi kita tidak semakin resesi,” tegasnya.

Oleh karenanya, ia menyambut acara Panggung Rakyat bertajuk Bongkar yang akan diselenggarakan pada Sabtu (9/12/2023) di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat mendatang. Menurutnya hal ini dilakukan sebagai respons keresahan masyarakat agar tidak ada penyelewangan kekuasaan.

"Politik formal mengalami kemacetan, mudah-mudahan dengan konser ini bisa menyebar ke berbagai wilayah untuk membongkar segala kebusukan, penyelewangan kekuasaan yang mematikan agenda reformasi," ujarnya.
(zik)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Paradigma Hak Asasi...
Paradigma Hak Asasi Manusia di Indonesia Berasaskan Pancasila
Gantikan Atnike, Anis...
Gantikan Atnike, Anis Hidayah Jabat Ketua Komnas HAM
Menteri Natalius Pigai...
Menteri Natalius Pigai Serahkan 82 Sertifikat Sahabat HAM ke 82 Mahasiswa Internasional
Tepis RUU TNI Kembalikan...
Tepis RUU TNI Kembalikan Dwifungsi ABRI, Utut Adianto Berdalih Tak Ada yang Bisa Kembalikan Jarum Jam
Komitmen Korea Utara...
Komitmen Korea Utara dan Pelanggaran HAM terhadap Kelompok Rentan
Post Chineseness dan...
Post Chineseness dan Tahun Baru Imlek: Membangun Identitas Global dalam Bingkai Lokal
Guru Besar Unair Ingatkan...
Guru Besar Unair Ingatkan Menyampaikan Pendapat secara Bertanggung Jawab Bukan dengan Anarkis
Wali Kota Jaksel Dukung...
Wali Kota Jaksel Dukung Program Mainstreaming HAM untuk ASN dan Masyarakat
Terinspirasi Perang...
Terinspirasi Perang Revolusi Amerika, Ribuan Demonstran Turun ke Jalanan Melawan Trump
Rekomendasi
Link Live Streaming...
Link Live Streaming La Liga: Real Madrid vs Sevilla di VISION+
5 Fakta Kecelakaan Maut...
5 Fakta Kecelakaan Maut Minibus Pengangkut Wisatawan di Karanganyar, Nomor 4 Bikin Syok
Saksikan Cahaya Hati...
Saksikan Cahaya Hati Indonesia Berlindung ke Allah dari Kejahatan Malam di iNews
Berita Terkini
Guru Besar UI Dukung...
Guru Besar UI Dukung Pemberantasan Judi Online, Dorong Pemerintah Tiru UEA dan Malaysia
Didampingi Prananda...
Didampingi Prananda Prabowo, Megawati akan Tutup Pembekalan Kepala Daerah PDIP
3 Panglima TNI dari...
3 Panglima TNI dari Matra Laut, Ada yang Pernah Menjabat Pangkogabwilhan I
Aksi Bela Palestina,...
Aksi Bela Palestina, Din Syamsuddin Sarankan Pemerintah Bangun Lagi RS Indonesia dan Kirim Pasukan TNI
Din Syamsuddin Minta...
Din Syamsuddin Minta Presiden Prabowo Galang Dukungan Internasional Bela Palestina
Jupiter Aerobatic Team...
Jupiter Aerobatic Team Latihan Perdana Jelang Pembukaan LIMA 2025
Infografis
Warren Buffett Sebut...
Warren Buffett Sebut Dolar AS Sedang Menuju ke Neraka
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved