Buntut Sel Mewah, Kalapas dan Kepala Keamanan Cipinang Dicopot

Rabu, 14 Juni 2017 - 20:06 WIB
Buntut Sel Mewah, Kalapas dan Kepala Keamanan Cipinang Dicopot
Buntut Sel Mewah, Kalapas dan Kepala Keamanan Cipinang Dicopot
A A A
JAKARTA - Temuan adanya sel istimewa di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Cipinang, Jakarta Timur, berbuntut panjang. Betapa tidak, Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Cipinang, Jakarta Timur, Petrus Kunto Wiryanto telah dicopot dari jabatannya.

Tak hanya itu, Kepala Kesatuan Pengamanan Lapas Cipinang Sugeng Hardono juga dicopot. "Kalapas perhari ini sudah saya nonaktifkan, nonjob kan, Ka KPL sudah dinonjobkan," ujar ‎Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham) Yasonna Laoly usai menghadiri buka puasa bersama Komisi III DPR di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (14/6/2017).

Di samping itu, kata dia, sejumlah staf Lapas Cipinang yang ikut terlibat memberikan fasilitas sel mewah kepada Haryanto Chandra alias Gombak, ‎narapidana Kelas 1 A yang divonis 14 tahun penjara atas kasus narkoba sedang diperiksa Inspektorat Jenderal Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia.‎

"Siapa yang bertanggung jawab akan kita buat sanksi keras, dan dipindahkan jauh-jauh," paparnya.

Sedangkan Direktur Jenderal (Dirjen) Pemasyarakatan (Pas)‎ pada Kemenkumham I Wayan Dusak, kata Yasonna, akan memasuki masa pensiun pada Agustus 2017 mendatang.

"Dia (Wayan Dusak, red) sudah mau pensiun, bulan delapan (Agustus, red)," ujar Yasonna. ‎Adapun s‎el mewah itu ditemukan Badan Narkotika Nasional (BNN) saat melakukan penggeledahan pada 31 Mei 2017.‎
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7593 seconds (0.1#10.140)