Silaturahmi dengan Tokoh Lintas Agama di Tangerang, Ganjar Dihadiahi Surban Putih dan Keris

Minggu, 24 September 2023 - 19:28 WIB
loading...
Silaturahmi dengan Tokoh...
Bakal capres Ganjar Pranowo memberikan keterangan kepada media usai silaturahmi di Ponpes Roudlotussalaam, Cimone, Kota Tangerang, Minggu (24/9/2023). FOTO/MPI/ISTY MAULIDYA
A A A
TANGERANG - Bakal calon presiden (capres) Ganjar Pranowo menghadiri silaturahmi bersama tokoh lintas agama di Pondok Pesantren Roudlotussalaam, Cimone, Kota Tangerang, Banten, Minggu (24/9/2023). Pengasuh Ponpes Roudlotussalaam KH Abdul Mu'thi menghadiahi Ganjar sebuah surban putih dan keris Abad XV.

Ganjar menyampaikan terima kasih atas undangan para tokoh agama di Kota Tangerang. Kegiatan ini juga merupakan forum silaturahmi sekaligus untuk mendengarkan nasihat para tokoh agama mengenai keinginan rakyat Indonesia di masa depan.

"Di pondok pesantren tadi juga hadir dari tokoh agama yang lain, sehingga bisa berbincang, baliau-beliau memberikan masukan, dan inilah silaturahmi yang bagus," katanya usai silaturahmi di Ponpes Roudlotussalaam, Minggu (24/9/2023).

Silaturahmi dengan Tokoh Lintas Agama di Tangerang, Ganjar Dihadiahi Surban Putih dan Keris


Menurut Ganjar, tokoh lintas agama memberikan amanat kepada dirinya jika menjadi presiden kelak, mampu memperhatikan kesejahteraan dan pendidikan, terutama pendidikan keagamaan. Ganjar lalu mencontohkan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Jawa Tengah dikembangkan menjadi lembaga yang membantu banyak guru agama.

"Ke depan kita perlu mendengarkan para tokoh agama tiap perencanaan, sehingga partisipasi yang merepresentasikan kelompok-kelompok itu kelak kemudian ikut serta berkontribusi memberikan masukan dalam pengambilan keputusan. Ini yang bisa menjaga situasi kondusif," katanya.

Dalam acara silaturahmi itu, Ganjar dihadiahi sebuah keris dari Jhoni Tan, tokoh agama Tao. Keris tangguh Tuban Mataram itu miliki pamor wangkon.



"Ini keris asli dan ada sertifikatnya dari Museum Pusaka Taman Mini Indonesia Indah," kata Jhoni Tan yang dibalas Ganjar dengan ucapan penuh terima kasih.

Jhoni Tan menuturkan keris itu adalah salah satu koleksi pusaka miliknya. Jenisnya Tuban Mataram sekitar Abad XV. "Itu untuk kenang-kenangan dan simbolnya untuk melindungi agar bisa menjaga Nusantara," katanya.
(abd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1156 seconds (0.1#10.140)