HUT ke-77, TNI AU Kerahkan 89 Pesawat Tempur dan Transport Berbagai Tipe

Rabu, 05 April 2023 - 09:06 WIB
loading...
HUT ke-77, TNI AU Kerahkan...
Tentara Nasional Indonesia Angkatan Udara (TNI AU) akan mengerahkan 89 pesawat tempur dan transport berbagai tipe dalam peringatan HUT ke-77 pada Minggu 9 April 2023. Foto/Dispenau
A A A
JAKARTA - Tentara Nasional Indonesia Angkatan Udara (TNI AU) akan mengerahkan 89 pesawat tempur dan transport berbagai tipe dalam peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 pada Minggu 9 April 2023.

Adapun pesawat tempur yang terlibat terdiri dari 18 F-16, 4 Sukhoi SU-27/30, 9 EMB-314 Super Tucano, dan 5 T-50i Golden Eagle. Sementara pesawat transport terdiri dari 9 C-130 Hercules, 5 CN-295/235, 5 C-212, 3 Boeing 737, 2 Falcon 7X/8X, 3 Cessna-172, 6 Paramotor, dan 2 Trike.



Sedangkan helikopter terdiri dari 6 EC-120 B Colibry, 2 NAS-332, 2 EC-725 Caracal, dan 1 AS-365. Selain itu juga ada 7 pesawat aerobatik jenis KT-1B.

Sementara total personel yang terlibat berjumlah 3.693 orang, terdiri dari 1070 pilot dan ground crew demo udara, 397 prajurit demo darat, dan 2.227 personel pasukan upacara.

Diketahui, Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal TNI Fadjar Prasetyo telah meninjau langsung gladi kotor dan memberikan pengarahan kepada kru pesawat yang terlibat demo udara dan personel upacara HUT ke-77 TNI AU di Terminal Selatan Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta, Selasa (4/4/2023).

Fadjar meminta semua prajuit TNI AU yang terlibat dalam upacara peringatan HUT ke-77 TNI AU dapat menunjukkan penampilan terbaik untuk TNI AU sebagai bentuk pertanggungjawaban kepada rakyat dan bangsa.

"Tunjukkan yang terbaik untuk TNI AU sebagai bentuk pertanggungjawaban kita kepada rakyat dan bangsa, oleh karenanya saya menuntut profesionalisme kalian," katanya.

Diketahui, para personel TNI AU kembali melaksanakan gladi kotor II pada Rabu (5/4/2023) dan gladi bersih pada Kamis (6/4/2023). Puncak upacara peringatan HUT ke-77 TNI AU akan dilaksanakan pada Minggu 9 April 2023 dengan jumlah undangan sebanyak 2.805 orang.



Gladi bersih dan pelaksanaan upacara juga terbuka untuk umum. Masyarakat yang ingin menyaksikan di Lanud Halim Perdanakusuma dapat melalui empat akses, yaitu pintu pos provost Kali Malang, pintu provost pos lama Makassar, pintu pos provost Dirgantara I Jalan Raya Pondok Gede, dan pintu pos Gapura.
(kri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Profil Marsdya Yusuf...
Profil Marsdya Yusuf Jauhari, Salah Satu Pati Senior di TNI AU
3 Pasal Masukan Pemerintah...
3 Pasal Masukan Pemerintah di RUU TNI Menarik Perhatian
DPR Jamin Pengesahan...
DPR Jamin Pengesahan RUU TNI Tak Bakal Dikebut: Takut Kecelakaan
7 Pati TNI Angkatan...
7 Pati TNI Angkatan Udara Pensiun, 3 di Antaranya Marsekal Pertama
Daftar Lengkap 27 Pati...
Daftar Lengkap 27 Pati TNI AU Dimutasi Jenderal Agus Subiyanto pada Januari-Februari 2025
Mabes TNI AU Terima...
Mabes TNI AU Terima Kunjungan Raffi Ahmad, Perkuat Sinergi Pertahanan-Industri Kreatif
Kolonel Pom Seprianus...
Kolonel Pom Seprianus Hanok Sarante Resmi Jabat Danpom Koopsudnas
TNI AU-Garda Udara Nasional...
TNI AU-Garda Udara Nasional Hawaii Berlatih Pengisian Bahan Bakar Udara Jet Tempur
Wamenko Polkam Jawab...
Wamenko Polkam Jawab SBY soal TNI Aktif Harus Mundur jika Masuk Pemerintahan atau Politik
Rekomendasi
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
Berapa Kg Zakat Fitrah...
Berapa Kg Zakat Fitrah untuk 1 Orang? Simak Ketentuannya
Bacaan Zikir Wanita...
Bacaan Zikir Wanita Haid di Bulan Ramadan
Berita Terkini
Eksepsi Ditolak, Tom...
Eksepsi Ditolak, Tom Lembong: Kami Hormati Putusan Majelis Hakim
6 menit yang lalu
Presiden Bakal Umumkan...
Presiden Bakal Umumkan Tunjangan Guru ASN Langsung ke Rekening
1 jam yang lalu
Menkomdigi Sebut Status...
Menkomdigi Sebut Status Seskab Berlandaskan Kewenangan Konstitusional
2 jam yang lalu
Ahok Penuhi Panggilan...
Ahok Penuhi Panggilan Kejagung: Apa yang Saya Tahu Akan Saya Sampaikan!
2 jam yang lalu
Daftar Lengkap 10 Kapolda...
Daftar Lengkap 10 Kapolda Baru pada Mutasi Polri Maret 2025, Ini Nama-namanya
3 jam yang lalu
Mutasi Polri Maret 2025:...
Mutasi Polri Maret 2025: Irjen Rusdi Hartono Jabat Kapolda Sulsel, Brigjen Mardiyono Kapolda Bengkulu
3 jam yang lalu
Infografis
Kereta Cepat dan LRT...
Kereta Cepat dan LRT Jabodebek Gagal Jadi Kado HUT RI ke-78
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved