Jadi Bacaleg DPR dari Partai Perindo Dapil Jatim I, Chef Arnold Bertekad Majukan Industri Kuliner
Kamis, 18 Mei 2023 - 15:41 WIB

Chef Arnold Poernomo bergabung dengan Partai Perindo dan menjadi Bacaleg DPR dari Partai Perindo Dapil Jawa Timur I yang meliputi Kota Surabaya dan Kabupaten Sidoarjo. Foto/Instagram Chef Arnold
JAKARTA - Chef Arnold Poernomo bergabung dengan Partai Persatuan Indonesia (Perindo) dan menjadi Bacaleg DPR dari Partai Perindo Dapil Jawa Timur I yang meliputi Kota Surabaya dan Kabupaten Sidoarjo. Pentingnya perhatian terhadap industri kuliner guna kemajuan sektor pariwisata dan UMKM menjadi alasan dirinya memutuskan menjadi Bacaleg DPR.
"Ya saya masuk Perindo dan memang mau fokus untuk memajukan industri saya. Sudah saatnya industri kita ada yang mewakilinya, bukan cuma 1 orang saja yang selama ini," kata Chef Arnold dalam unggahan akun Twitternya @ArnoldPoernomo seperti dikutip, Kamis (18/5/2023).
Menurutnya, industri kuliner masih jauh dari perhatian. Padahal, industri kuliner memberikan kontribusi yang besar bagi sektor pariwisata dan UMKM di Indonesia.
"Industri kuliner mungkin selama ini kurang dilirik, tapi secara tidak disadari industri kita memiliki kontribusi besar kepada sektor pariwisata dan 70% UMKM RI Indonesia berhubungan dengan makanan. Bukan berarti saya paham semuanya tapi saya siap belajar," tambah chef favorit Indonesia yang populer dengan program MasterChef Indonesia di RCTI tersebut.
Chef Arnold terungkap menjadi Bacaleg DPR dari Partai Perindo saat Ketua Umum DPP Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo mendaftarkan 580 bacaleg ke KPU, Minggu (14/5/2023).
"Ya saya masuk Perindo dan memang mau fokus untuk memajukan industri saya. Sudah saatnya industri kita ada yang mewakilinya, bukan cuma 1 orang saja yang selama ini," kata Chef Arnold dalam unggahan akun Twitternya @ArnoldPoernomo seperti dikutip, Kamis (18/5/2023).
Menurutnya, industri kuliner masih jauh dari perhatian. Padahal, industri kuliner memberikan kontribusi yang besar bagi sektor pariwisata dan UMKM di Indonesia.
"Industri kuliner mungkin selama ini kurang dilirik, tapi secara tidak disadari industri kita memiliki kontribusi besar kepada sektor pariwisata dan 70% UMKM RI Indonesia berhubungan dengan makanan. Bukan berarti saya paham semuanya tapi saya siap belajar," tambah chef favorit Indonesia yang populer dengan program MasterChef Indonesia di RCTI tersebut.
Chef Arnold terungkap menjadi Bacaleg DPR dari Partai Perindo saat Ketua Umum DPP Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo mendaftarkan 580 bacaleg ke KPU, Minggu (14/5/2023).
Lihat Juga :