Mutasi TNI, Laksda TNI Maman Firmansyah Jabat Pangkoarmada II
Kamis, 02 Februari 2023 - 19:43 WIB
JAKARTA - Laksamana Muda (Laksda) TNI Maman Firmansyah termasuk perwira yang di mutasi oleh Panglima TNI Laksamana Yudo Margono. Kepala Staf Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Kaskogabwilhan) III itu diserahi jabatan baru sebagai Panglima Komando Armada (Pangkoarmada) II.
Kebijakan mutasi itu didasarkan Surat Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/114/I/2023 tentang Pemberhentian dari dan Pengangkatan dalam Jabatan di Lingkungan Tentara Nasional Indonesia. SK ditandatangani Kepala Sekretariat Umum TNI Brigjen TNI Edy Rochmatullah tertanda Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono.
"Laksda TNI Maman Firmansyah, jabatan lama Kas Kogabwilhan III, jabatan baru Pangkoarmada II," bunyi keterangan dalam SK Panglima TNI Nomor Kep/114/I/2023 dikutip, Kamis (2/2/2023).
Baca juga: Dimutasi, 16 Perwira Bintang 1 dan 2 Segera Tinggalkan TNI
Maman Firmansyah menjadi pemimpin salah satu Komando Utama di bawah jajaran Komando Armada RI dan mencakup wilayah laut Indonesia bagian tengah menggantikan Laksda TSNB Hutabarat yang dimutasi menjadi Deputi Bidang Pengkajian dan Penginderaan Setjen Dewan Ketahanan Nasional (Wantannas).
Sebagai perwira bintang 2 Maman Firmansyah pernah mengemban sejumlah jabatan mentereng di TNI AL. Antara lain Danlanal Palembang (2008), Komandan KRI Amy-351 Satkor (2008), Sesdiopslatal (2016-2017), Dankodikopsla Kodiklatal (2017-2019), Kaskolinlamil (2019), Kaskoarmada III (2019-2021), dan Kaskogabwilhan III (2021-2023).
Baca juga: Mutasi TNI, 13 Perwira Ditugaskan di Luar Institusi Tentara
Kebijakan mutasi itu didasarkan Surat Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/114/I/2023 tentang Pemberhentian dari dan Pengangkatan dalam Jabatan di Lingkungan Tentara Nasional Indonesia. SK ditandatangani Kepala Sekretariat Umum TNI Brigjen TNI Edy Rochmatullah tertanda Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono.
"Laksda TNI Maman Firmansyah, jabatan lama Kas Kogabwilhan III, jabatan baru Pangkoarmada II," bunyi keterangan dalam SK Panglima TNI Nomor Kep/114/I/2023 dikutip, Kamis (2/2/2023).
Baca juga: Dimutasi, 16 Perwira Bintang 1 dan 2 Segera Tinggalkan TNI
Maman Firmansyah menjadi pemimpin salah satu Komando Utama di bawah jajaran Komando Armada RI dan mencakup wilayah laut Indonesia bagian tengah menggantikan Laksda TSNB Hutabarat yang dimutasi menjadi Deputi Bidang Pengkajian dan Penginderaan Setjen Dewan Ketahanan Nasional (Wantannas).
Sebagai perwira bintang 2 Maman Firmansyah pernah mengemban sejumlah jabatan mentereng di TNI AL. Antara lain Danlanal Palembang (2008), Komandan KRI Amy-351 Satkor (2008), Sesdiopslatal (2016-2017), Dankodikopsla Kodiklatal (2017-2019), Kaskolinlamil (2019), Kaskoarmada III (2019-2021), dan Kaskogabwilhan III (2021-2023).
Baca juga: Mutasi TNI, 13 Perwira Ditugaskan di Luar Institusi Tentara
(abd)
Lihat Juga :
tulis komentar anda