Sebastian Vettel Patahkan Dominasi Mercedes

Senin, 30 Maret 2015 - 08:55 WIB
Sebastian Vettel Patahkan...
Sebastian Vettel Patahkan Dominasi Mercedes
A A A
KUALA LUMPUR - Dominasi Mercedes sepanjang musim lalu hingga awal musim ini sukses dihentikan Sebastian Vettel.

Menggunakan Ferrari SF15-T, pembalap asal Jerman itu mampu memenangkan GP Malaysia di Sirkuit Sepang International, Kuala Lumpur, kemarin. Vettel berhasil memaksimalkan strategi tim Kuda Jingkrak dengan baik untuk menempuh 56 laps dalam waktu 1 jam, 41 menit, dan 5,793 detik.

Pembalap berusia 27 tahun tersebut juga menciptakan jarak cukup jauh dari pesaing terdekatnya, Lewis Hamilton, dengan selisih 8,569 detik. Untuk posisi tiga ditempati Nico Rosberg. Vettel patut bangga hati dengan kemenangan di Malaysia. Selain memutus delapan kemenangan beruntun Mercedes, pencapaian itu juga menjadi kemenangan pertamanya dalam 20 balapan terakhir.

Hasil tersebut juga memberikan kesuksesan perdana bagi Ferrari setelah terakhir kali berjaya pada GP Spanyol 2013. “Sudah agak lama sejak saya terakhir kali berada di puncak. Ini kemenangan pertama saya bersama Ferrari. Saya kehabisan kata-kata. Saya sangat bahagia. Ini adalah pencapaian besar dan kami memiliki mobil yang tangguh,” ucap Vettel, dilansir crash.net.

Keberhasilan itu sekaligus juga mengulang kisah manis Vettel pada masa lalu. Mantan pembalap Scuderia Toro Rosso (STR) dan Red Bull Racing (RBR) itu menaklukkan Sepang pada 2010, 2011, dan 2013. “Ini sangat bagus untuk kembali setelah musim yang sulit. Tahun ini saya mendapatkan mobil yang sesuai dengan harapan saya,” sambung Vettel.

Selain itu, kemenangan di Malaysia juga menjadi yang ke- 40 sepanjang karier pria kelahiran Heppenheim itu. Jumlah tersebut bermakna hanya selisih satu kemenangan dari torehan pembalap legendaris Brasil, Ayrton Senna. Vettel juga tercatat sebagai pembalap bukan Mercedes pertama yang bisa berdiri di podium teratas sejak GP Belgia 2014.

“Kami tidak berjuang sebanyak yang kita harapkan. Hal itu yang membuat kita (Ferrari) kompetitif dan mampu mengalahkan mereka (Mercedes) dengan sportif,” ucap pembalap yang menjalani debut Formula 1 pada GP Amerika Serikat (AS) 2007 di Indianapolis Motor Speedway itu.

Meski telah membuat langkahbagus bersama Ferrari, Vettel tetap menilai Mercedes paling cepat di musim ini. Menurut Vettel, Hamilton tidak memiliki kecepatan dan konsistensi yang baik di balapan. Apalagi, dia berhasil memaksimalkan peran ban dengan hanya melakukan dua kali pit stop dibandingkan rival-rivalnya (tiga kali pit stop).

Vettel sangat berharap bisa melanjutkan hasil positif saat balapanselanjutnya diGPChina, 12 April mendatang. “Di balapan berikutnya, lintasan akan berbeda. Ini seharusnya menjadi jauh lebih dingin. Saya pikir Mercedes akan berjuang dalam kondisi panas pada tahap musim ini. Namun, saya mengharapkan mereka untuk menjadi kuat di China,” kata Vettel.

Menariknya, pujian kepada penampilan Vettel di Malaysia diungkapkan langsung Hamilton. Sang juara bertahan Formula 1 itu mengakui Ferrari terlihat sangat cepat di lintasan. Padahal, pembalap asal Inggris ini memulai start dari posisi paling depan. Namun, keputusan untuk masuk pit stop pertama saat safety car keluar ternyata keliru. Akibatnya, dia harus puas berada di posisi kedua dengan jarak lebih lambat delapan detik dari sang juara.

“Ferrari dan Vettel melakukan pekerjaan yang menakjubkan. Mereka memiliki langkah lebih jauh. Sebagai sebuah tim, kami telah melakukan apa yang bisa kami lakukan. Kita tidak tahu seberapa besar perubahan mereka. Namun, mereka terlalu cepat bagi kami hari ini,” ungkap Hamilton.

Raikhul amar
(ftr)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1184 seconds (0.1#10.140)