Satu Dekade IPOC

Senin, 27 Oktober 2014 - 15:47 WIB
Satu Dekade IPOC
Satu Dekade IPOC
A A A
BANDUNG - Tahun ini penyelenggaraan IPOC oleh GAPKI sudah memasuki satu dekade. Selama satu dekade ini perkembangan IPOC sangat menakjubkan dari segi penyelenggaraan maupun peserta yang hadir.

Pada tahun 2004 dimana IPOC pertama kali diselenggarakan di Bali, peserta yang hadir hanya sekitar 200 orang yang semuanya masih peserta dalam negeri dan isu yang dibahas juga masih seputar isu di dalam negeri saja.

Tahun demi tahun peserta IPOC meningkat dengan signifi kan hingga pada penyelenggaraan IPOC ke-9 tahun lalu peserta yang hadir telah melebihi 1300 peserta yang berasal dari berbagai kalangan dan sudah mampu menjaring peserta dari 36 negara. Dari segi penyelenggaraan dan teknologi yang digunakan juga berkembang setiap tahunnya mulai dari hanya backdrop printing, layar projector biasa hingga teknologi LED.

Tahun ini merupakan perayaan satu dekade IPOC. Panitia penyelenggara akan mempersembahkan banyak hal istimewa.

“Kami akan membawa peserta untuk kembali menapak tilas penyelenggaraan acara IPOC dari tahun pertama melalui pameran foto galeri,” ungkap Mona Surya, Ketua Panitia IPOC.

Penyelenggaraan IPOC tahun ini juga akan menampilkan berbagai hiburan ringan yang mempromosikan kebudayaan Indonesia melalui seni tari.

“Kami berkomitmen membantu pemerintah mempromosikan budaya nusantara dan daerah tempat IPOC diselenggarakan. Setiap tahun peserta IPOC lebih dari 1000 orang dari berbagai negara, bisa dibayangkan berapa banyak sumbangan IPOC kepada pendapatan daerah yang menjadi tuan rumah acara,” kata Mona.

Setiap tahun IPOC selalu menampilkan budaya nusantara di setiap acara pembukaan, acara hiburan, tema seragam panitia dan masih banyak lagi. Sumbangan IPOC kepada pendapatan daerah juga tidak kalah banyaknya. Peserta yang hadir biasanya membawa keluarga sekaligus untuk berwisata. Jadi bisa dibayangkan spending dari segi penginapan dan pembelian oleh-oleh khas daerah. Semua ini merupakan keuntungan bagi daerah yang menjadi tuan rumah penyelenggaraan IPOC.

“Tahun ini Bandung menjadi pilihan kami untuk penyelenggaraan IPOC, kami telah mempublikasikan tempat wisata yang bisa dikunjungi di Bandung melalui website kami” ujar Mona.

“Kami mengajak semua orang untuk datang ke acara IPOC dan berwisata menikmati keindahan dan keunikan kota kembang yang irresistible. Hal lain yang istimewa juga adalah penyanyi terkenal ibu kota juga selalu menjadi tamu Istimewa yang mengisi acara gala makan malam yang kasual. Tahun ini Vicky Shu, penyanyi terkenal ibu kota yang akan mempersembahkan hiburan di gala makan malam,” lanjut Mona.
(ars)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0870 seconds (0.1#10.140)