Pesan Wamenkum HAM Sebelum Lengser

Rabu, 15 Oktober 2014 - 19:08 WIB
Pesan Wamenkum HAM Sebelum...
Pesan Wamenkum HAM Sebelum Lengser
A A A
JAKARTA - Wakil Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Wamenkum HAM) Denny Indrayana memberi pesan dan harapan terkait masa jabatannya yang tinggal menghitung hari.

Hal itu terkait dengan masa jabatan Kabinet Indonesia Bersatu (KIB) jilid II era Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) yang akan berakhir.

"Yang harus diperbaiki adalah potensi korupsi yang ada di kementerian, pengadaan barang dan jasa yang tidak produktif," ujar Denny di Gedung Kemenkum HAM, Kuningan, Jakarta, Rabu (15/10/14).

"Kemudian terkait dengan penertiban sistem kepegawaian, pelayanan publik, korupsi di bidang legislasi. Semua harus diperbaiki dan harus ada sistem yang dapat mengelola dengan baik," imbuhnya.

Denny mengimbau kepada pemerintahan yang akan datang, untuk lebih mengutamakan kejujuran.

"Saya harap pemerintahan khususnya Kemenkum HAM bisa menggapai pelayanan kepada masyarakat dengan mengutamakan integritas," ujar Denny.

Lebih lanjut Denny meminta maaf jika pada masa jabatannya, belum maksimal dalam membuat kebijakan.

"Syukur, maaf dan doa. Bersyukur mendapat kehormatan sebagai wakil menteri. Maaf karena kebijakan tidak semuanya sempurna. Pasti ada yang salah. Doa, semoga pengganti wakil menteri kedepan adalah orang-orang yang baik," pungkasnya.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.5126 seconds (0.1#10.140)