SBY Terima Info 2 Anggota Polri Ditangkap di Malaysia

Senin, 01 September 2014 - 16:08 WIB
SBY Terima Info 2 Anggota...
SBY Terima Info 2 Anggota Polri Ditangkap di Malaysia
A A A
JAKARTA - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) telah mendapat informasi terkait adanya dua anggota Polri ditangkap di Malaysia.

Menteri Luar Negeri (Menlu) Marty Natalegawa mengatakan, Menteri Koordinator bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Djoko Suyanto telah melaporkannya kepada Presiden SBY.

"Saya sudah dapat laporan tentang itu (penangkapan dua anggota Polri)," kata Marty Natalegawa di Kantor Presiden, Jakarta, Senin (1/9/2014).

"Tapi saya kira masalah itu sudah ditangani. Bapak Menko Polhukam tadi juga sudah melaporkan kepada Presiden mengenai masalah ini," imbuhnya.

Pemerintah Indonesia menyerahkan kasus tersebut kepada pihak otoritas Malaysia. Pemerintah Indonesia menginginkan persoalan itu bisa ditangani dengan baik.

"Kita harus taat dengan proses hukum, dan masalahnya dikelola dengan baik," tuturnya.

Sekadar diketahui, dua anggota Polda Kalbar yang ditangkap otoritas Malaysia itu yakni AKBP Idha Endri Prastiono dan Brigadir Kepala MH Harahap.

"Saya kira pihak-pihak terkait sudah komunikasi. Pak Menko Polhukam yang kelola semua ini," ungkap Marty.

Sementara itu, mengenai bantuan hukum, lanjut dia, prosesnya melalui Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) di Kuching, Malaysia.

"Semua prosesnya lewat kedutaan, KJRI kita di Kuching. Dan konsulat kita berikan perhatian atas masalah ini, memastikan agar semua sesuai dengan proses semuanya," pungkasnya.
(maf)
Berita Terkait
Seleksi Penerimaan Anggota...
Seleksi Penerimaan Anggota Polri di Pontianak
Mutasi Polri, Brigjen...
Mutasi Polri, Brigjen Pol Ferdy Sambo Ditunjuk Jadi Kadiv Propam
Begini Suasana Pengamanan...
Begini Suasana Pengamanan Mabes Polri Pasca Penyerangan Teroris
Gelombang Dukungan Mahasiswa,...
Gelombang Dukungan Mahasiswa, Pemuda dan Masyarakat untuk Polri Presisi
Melanggar UU Minerba,...
Melanggar UU Minerba, Mantan Dirut PT CLM Ditangkap Polda Sulsel
Pasca Serangan Teroris,...
Pasca Serangan Teroris, Anjing Pelacak Sisiri Mabes Polri
Berita Terkini
Pastikan Subsidi Tepat...
Pastikan Subsidi Tepat Sasaran, Menteri Bahlil: Karena itu Hak Rakyat yang Tidak Mampu
10 menit yang lalu
RUU TNI Dikebut Rampung...
RUU TNI Dikebut Rampung sebelum Lebaran, Ketua Komisi I DPR: Di Politik, Paling Repot Cari Titik Temunya
15 menit yang lalu
Cak Imin Dorong Sinergi...
Cak Imin Dorong Sinergi Antarkementerian untuk Hilangkan Kemiskinan Ekstrem pada 2026
52 menit yang lalu
Pakar Hukum Pidana Soroti...
Pakar Hukum Pidana Soroti Potensi Overpenalization dalam Gugatan PT Timah ke MK
1 jam yang lalu
KPK Imbau Penyelenggara...
KPK Imbau Penyelenggara Negara Tolak Gratifikasi Jelang Lebaran, Bisa Lapor ke Sini
1 jam yang lalu
Momen Anies Bukber di...
Momen Anies Bukber di Kediaman JK: Menyerap Kebijaksanaan dari Seorang Mentor
2 jam yang lalu
Infografis
2 Jet Tempur Asing Bawa...
2 Jet Tempur Asing Bawa Bom Nuklir Terbang di Atas AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved