Saran Prabowo agar pelaku serangan fajar kapok

Jum'at, 04 April 2014 - 14:15 WIB
Saran Prabowo agar pelaku...
Saran Prabowo agar pelaku serangan fajar kapok
A A A
Sindonews.com - Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Prabowo Subianto memiliki cara untuk membuat jera para peserta pemilu yang mencoba melakukan serangan fajar atau memberi uang kepada pemilih.

Caranya, yakni dengan menerima uang yang ditawari peserta pemilu itu, namun memilih sesuai keyakinan atau keinginan masing-masing.

"Kalau ada orang yang nawar-nawarin duit. Saran saya, terima aja, tapi tetap coblos nomor 6," ujar Prabowo saat menyampaikan orasi politiknya di kampanye terbuka Partai Gerindra di Lapangan Bojong Loa, Kecamatan Rancaekek, Bandung, Jawa Barat, Jumat (4/4/2014).

Menurut dia, uang yang dibagikan peserta pemilu curang itu, adalah uang rakyat yang telah dicuri. "Itu uang rakyat sendiri. Itu uang yang mereka curi dari rakyat. Jadi kalau dikasih, masukin kantong, coblos nomer 6. Biar kapok mereka. Masyarakat tidak perlu terima kasih , itu uang rakyat sendiri," ungkapnya.

Prabowo juga mengimbau para kader dan simpatisannya untuk bekerja keras menjelang Pemilu 2014 ini. "Gerindra menang, Indonesia bangkit, Indonesia makmur, Indonesia kuat," katanya.
(dam)
Berita Terkait
Raih Penghargaan KIP,...
Raih Penghargaan KIP, Prabowo dan Gerindra Komitmen Berantas Korupsi dan Junjung Tinggi Demokrasi
Prabowo Subianto Hadiri...
Prabowo Subianto Hadiri Peringatan HUT ke-15 Partai Gerindra
Prabowo Siap Tempur...
Prabowo Siap 'Tempur' di Pemilu 2024! Al dan El Gabung Gerindra, Iwan Bule Gantikan Posisi Sandiaga Uno
Kala Prabowo Sentil...
Kala Prabowo Sentil Orang Pintar hingga Profesor yang Banyak Bicara di Podcast
Dianggap Tidak Loyal,...
Dianggap Tidak Loyal, M Taufik Resmi Dipecat dari Gerindra
Pembukaan Rapimnas Partai...
Pembukaan Rapimnas Partai Gerindra 2022
Berita Terkini
Rapat Panja RUU TNI...
Rapat Panja RUU TNI Digelar di Hotel Mewah, KontraS Curiga agar Sulit Diakses Publik
24 menit yang lalu
Penerapan KUHP Baru...
Penerapan KUHP Baru 2026, LBH Ansor: Semangat Lepas dari Warisan Kolonial
46 menit yang lalu
Polri Janji Tindak Tegas...
Polri Janji Tindak Tegas Ormas Palak Pelaku Usaha, Lapor ke Nomor 110
47 menit yang lalu
Pastikan Subsidi Tepat...
Pastikan Subsidi Tepat Sasaran, Menteri Bahlil: Karena itu Hak Rakyat yang Tidak Mampu
1 jam yang lalu
RUU TNI Dikebut Rampung...
RUU TNI Dikebut Rampung sebelum Lebaran, Ketua Komisi I DPR: Di Politik, Paling Repot Cari Titik Temunya
1 jam yang lalu
Cak Imin Dorong Sinergi...
Cak Imin Dorong Sinergi Antarkementerian untuk Hilangkan Kemiskinan Ekstrem pada 2026
1 jam yang lalu
Infografis
Hamas Lobi Indonesia...
Hamas Lobi Indonesia agar Bersedia Tampung Tahanan Palestina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved