Anas masih sakit dan istirahat
A
A
A
Sindonews.com - Kondisi kesehatan Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum menurun usai turun ke Desa Gunung Anten, Kecamatan Cimarga, Kabupaten Lebak, Banten, Sabtu 9 Februari 2013 lalu, untuk melantik dewan pimpinan anak cabang (DPAC) sekabupaten Lebak, Banten.
"Kondisi Pak Anas memang sedang sakit dan saat ini masih istirahat. Mungkin kelelahan setelah dari Banten," ungkap Yadi petugas jaga di kediaman Anas Jalan Teluk Semangka, No 47, Komplek TNI AL, Duren Sawit, Jakarta Timur, Selasa (12/2/2013).
Menurut Yadi, saat ini Anas belum bersedia memberikan keterangan dan bertemu awak media. "Lebih baik ke DPP (Dewan Pimpinan Pusat) kalau mau meminta keterangan, karena kan di sana yang lebih berwenang," sambungnya.
Yadi pun membenarkan, jika semalam ada pertemuan rekan-rekan Anas baik dari DPP Partai Demokrat maupun dari Himpunan Mahasiswa Islam, organisasi kemahasiswaan yang membesarkan namanya.
"Mereka pulang jam 03.00 pagi. Soalnya Pak Anas pulang jam 01.00 pagi, tapi saya tidak tahu Pak Anas pergi ke mana," pungkasnya.
Sebelumnya, Anas Urbaningrum dikabarkan belum menandatangani pakta integritas sebagai upaya penyelamatan Partai Demokrat yang dikabarkan kritis. Anas sendiri dikabarkan terkena demam dan influenza akibat kelelahan.
Seperti diketahui, sebelumnya sejumlah tokoh menyambangi kediaman Anas. Di antaranya, mantan Wakil Ketua Badan Anggaran (Banggar) Mirwan Amir, Wakil Ketua I DPD Partai Demokrat Sumatera Selatan (Sumsel) Chairul S Bandiah, serta beberapa mantan pengurus Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI).
"Kondisi Pak Anas memang sedang sakit dan saat ini masih istirahat. Mungkin kelelahan setelah dari Banten," ungkap Yadi petugas jaga di kediaman Anas Jalan Teluk Semangka, No 47, Komplek TNI AL, Duren Sawit, Jakarta Timur, Selasa (12/2/2013).
Menurut Yadi, saat ini Anas belum bersedia memberikan keterangan dan bertemu awak media. "Lebih baik ke DPP (Dewan Pimpinan Pusat) kalau mau meminta keterangan, karena kan di sana yang lebih berwenang," sambungnya.
Yadi pun membenarkan, jika semalam ada pertemuan rekan-rekan Anas baik dari DPP Partai Demokrat maupun dari Himpunan Mahasiswa Islam, organisasi kemahasiswaan yang membesarkan namanya.
"Mereka pulang jam 03.00 pagi. Soalnya Pak Anas pulang jam 01.00 pagi, tapi saya tidak tahu Pak Anas pergi ke mana," pungkasnya.
Sebelumnya, Anas Urbaningrum dikabarkan belum menandatangani pakta integritas sebagai upaya penyelamatan Partai Demokrat yang dikabarkan kritis. Anas sendiri dikabarkan terkena demam dan influenza akibat kelelahan.
Seperti diketahui, sebelumnya sejumlah tokoh menyambangi kediaman Anas. Di antaranya, mantan Wakil Ketua Badan Anggaran (Banggar) Mirwan Amir, Wakil Ketua I DPD Partai Demokrat Sumatera Selatan (Sumsel) Chairul S Bandiah, serta beberapa mantan pengurus Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI).
(mhd)