Ketuaan, Siswono Yudo Husodo pensiun jadi legislator

Rabu, 16 Januari 2013 - 17:06 WIB
Ketuaan, Siswono Yudo Husodo pensiun jadi legislator
Ketuaan, Siswono Yudo Husodo pensiun jadi legislator
A A A
Sindonews.com - Anggota Fraksi Partai Golkar Siswono Yudo Husodo membenarkan kabar yang mengatakan dirinya pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2014 mendatang, nanti tidak lagi mencalonkan lagi sebagai anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR).

"Saya sudah tidak akan menyalonkan lagi periode berikutnya," kata Siswono saat dihubungi wartawan, Rabu (16/1/2013).

Wakil Ketua Badan Kehormatan (BK) DPR ini mengaku tidak maju lagi karena alasan usia yang sudah tidak lagi muda. Dirinya khawatir, karena faktor usia itu, dia khawatir tidak maksimal dalam menjalankan tugas kedewanan. "Saya sudah tua, sudah ya," singkatnya.

Sebelumnya, politikus Partai Golkar Yorris Raweyai menegaskan, tidak ada kader Golkar yang pindah ke Partai Nasional Demokrat (NasDem) selain Jefrie Geofani dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki T Purnama (Ahok) yang pindah ke Partai Gerindra.

"Kecuali Ahok dan Jefri Geofani, yang lain tidak ada yang menyatakan diri ingin pindah ke NasDem," kata Yoris di Gedung DPP Partai Golkar, di daerah Slipi, Jakarta Barat.

Yoris menjelaskan, ada beberapa anggota DPR dari Fraksi Golkar pada 2014 mendatang, tidak ingin maju kembali sebagai calon legislatif. Pasalnya, para anggota DPR tersebut sudah tidak lagi muda. "Ada yang tidak mau maju lagi, seperti Pak Siswono Yudo Husodo," ucapnya.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7597 seconds (0.1#10.140)