Nazar - Neneng bertemu di Pengadilan Tipikor

Selasa, 08 Januari 2013 - 10:21 WIB
Nazar - Neneng bertemu...
Nazar - Neneng bertemu di Pengadilan Tipikor
A A A
Sindonews.com - Terpidana perkara korupsi Wisma Atlet M Nazaruddin pagi ini akan bertemu dengan istrinya, Neneng Sri Wahyuni yang menjadi terdakwa perkara korupsi proyek Pembangkit Listrik Tenaga Surya di Kemenakertrans. Nazar dihadirkan sebagai saksi dalam persidangan istrinya itu di Pengadilan Tindak Korupsi (Tipikor).

"Nazaruddin akan jadi saksi yang dihadirkan Jaksa Penuntut Umum," jelas Rufinus Hoetaoeroek selaku kuasa hukum Neneng saat dihubungi wartawan, Selasa (8/1/2013).

Ini bukan untuk pertama kalinya Nazar hadir dalam persidangan, dia juga sudah berkali-kali membela istrinya. Menurutn Nazar dalam persidangan sebelumnya, Neneng selama ini adalah seorang ibu rumah tangga biasa yang tidak tahu menahu soal perusahaan Permai Group, apalagi proyek di Kemenakertrans. Neneng disebut hanya sesekali bertandang ke kantornya, tapi tidak ikut terlibat urusan proyek.

Namun Jaksa KPK memiliki bukti kuat, dalam proyek itu menyebut Neneng memiliki andil besar. Dia diduga melakukan intervensi terhadap Pejabat Pembuat komitmen (PPK) dan Panitia Pengadaan dan Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) pada Satuan Kerja Direktorat Pengembangan Sarana dan Prasarana Kawasan di Kemenakertrans yang bersumber pada APBN-P tahun 2008.

Neneng juga diduga mengalihkan pekerjaan utama PT Alfindo Nuratama Perkasa sebagai pemenang kepada PT Sundaya Indonesia dalam proses pelaksanaan pekerjaan Pengadaan dan Pemasangan PLTS yang bertentangan dengan Keppres Nomor 80 Tahun 2003 tentang pelaksanaan pengadaan barang dan jasa pemerintah.

Karenanya, Neneng dianggap telah memperkaya diri sendiri atau orang lain, atau suatu koorporasi. Meski dirinya sudah berulang kali membantah, namun sejumlah saksi yang hadir dalam persidangannya tetap menyatakan Neneng aktif di Permai Group dan ikut serta di proyek itu.
(lns)
Berita Terkait
Kejati Usut Dugaan Korupsi...
Kejati Usut Dugaan Korupsi PLTS di Desa Terisolir Takalar
PLTS Untuk Energi Bersih
PLTS Untuk Energi Bersih
Pemanfaatan PLTS Atap...
Pemanfaatan PLTS Atap untuk Mengurangi Emisi Karbon
Tarik Investasi PLTS...
Tarik Investasi PLTS Atap, Pemerintah Selaraskan Regulasi
Raja Baru Tenaga Listrik,...
'Raja Baru' Tenaga Listrik, Potensi Teknis PLTS di Indonesia Capai 9.000 GWp
Penghapusan Pasal Jual...
Penghapusan Pasal Jual Beli PLTS Atap Hindari Kerugian Negara
Berita Terkini
Yuldi Yusman Jabat Pelaksana...
Yuldi Yusman Jabat Pelaksana Tugas Dirjen Imigrasi Gantikan Saffar M Godam
45 menit yang lalu
Respons Wamenaker soal...
Respons Wamenaker soal Kemitraan Direksi Pegadaian dan Serikat Pekerja: Kunci Kemajuan Perusahaan
59 menit yang lalu
Puluhan Siswa di Cianjur...
Puluhan Siswa di Cianjur Keracunan MBG, Cak Imin Minta Kemenkes Cek Penyebabnya
1 jam yang lalu
12 Sepeda Mewah hingga...
12 Sepeda Mewah hingga 130 Helm Milik Ariyanto Bakri Disita Kejagung
1 jam yang lalu
Besok, Sidang Perdana...
Besok, Sidang Perdana Gugatan Jokowi Digelar Terbuka
1 jam yang lalu
Saksikan Malam Ini di...
Saksikan Malam Ini di The Prime Show Menteri Ke Solo, Silaturahmi Apa Dua Matahari? Bersama Dhiandra Mugni, Dahnil Anzar, San Salvator, dan Narasumber Lainnya, Hanya di iNews
1 jam yang lalu
Infografis
128.000 Warga Israel...
128.000 Warga Israel Dukung Penghentian Genosida di Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved