Endien desak KPK ungkap penyuap

Jum'at, 04 Mei 2012 - 16:50 WIB
Endien desak KPK ungkap...
Endien desak KPK ungkap penyuap
A A A
Sindonews.com - Mantan anggota DPR RI periode 1999-2004 Endien Soefihara menjalani pemeriksaan penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terkait dugaan suap dengan tersangka Miranda Swaray Goeltom.

Politikus Partai Persatuan Pembangunan (PPP) ini diperiksa kurang lebih tiga jam.
Keluar dari ruang pemeriksaan, Endien terlihat tenang. Kepada wartwan dia mengatakan, ditanya penyidik soal hubungannya dengan mantan DGSBI Miranda.

"Pertanyaannya cuma kenal atau enggak sama Ibu Miranda," ujar Endien di kantor KPK Jalan HR Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Jumat (4/5/2012).

Selain itu, dirinya juga dikonfirmasi perihal kronologi terpilihnya Miranda menjadi DGSBI kala itu. "Ditanya apakah Miranda ikut fit and proper test enggak? Dan sebagai anggota DPR saya ikut. Pernah bertemu ibu Miranda sebelum fit and proper test? Saya jawab belum pernah. Pernah dipertemukan dengan orang lain? Saya jawab tidak," ujar Endien menceritakan pemeriksaan yang baru dijalaninya itu.

Endien sendiri mengaku akan memberikan keterangan apa yang pernah dia lihat dan alami. Namun dia berharap lembaga pimpinan Abraham Samad itu segera mengungkap siapa sponsor di balik suap cek pelawat tersebut. "Jangan kami saja yang dituduh terima, tapi yang beri nasi tidak ketahuan," ujar Endien.(lin)
()
Berita Terkini
Ini Alasan Polisi Tangguhkan...
Ini Alasan Polisi Tangguhkan Penahanan Mahasiswi ITB Pembuat Meme Prabowo-Jokowi
2 jam yang lalu
ERIA Perkuat Peran Media...
ERIA Perkuat Peran Media Dalam Pelaporan Isu Kawasan
3 jam yang lalu
Habiburokhman Jadi Penjamin...
Habiburokhman Jadi Penjamin Mahasiswi ITB Dibebaskan, Aktivis 98: Jamin Demokrasi Tetap Terjaga
4 jam yang lalu
Kemenko Polkam Dorong...
Kemenko Polkam Dorong Satgas Terpadu se-Kaltim Gelar Operasi Pemberantasan Premanisme Berkedok Ormas
5 jam yang lalu
Profil Wahyudi Andrianto,...
Profil Wahyudi Andrianto, Adik Ipar Jokowi yang Serahkan Ijazah Asli ke Bareskrim
5 jam yang lalu
Kerja Sama Rantai Dingin...
Kerja Sama Rantai Dingin Multinasional Dukung UMKM dan Industri Makanan
6 jam yang lalu
Infografis
Alasan Sekutu Desak...
Alasan Sekutu Desak NATO Tunjukkan Kekuatan pada Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved