Ibu Ani minta rakyat dukung kenaikan BBM
A
A
A
Sindonews.com - Ibu Negara Ani Bambang Yudhoyono meminta masyarakat dan DPR menyetujui rencana pemerintah menaikkan harga Bahan Bakar Minyak (BBM). Rencana pemerintah menaikkan harga BBM bukan untuk menyengsarakan rakyat, seperti yang gencar diberitakan.
"Oleh karena itu muncul pemikiran perlunya penyesuaian harga BBM dalam negeri agar ekonomi nasional kita selamat dan negara kita bisa tetap membangun. Sekali lagi bukan untuk menyengsarakan rakyat, tapi untuk menyelamatkan ekonomi nasional kita," ujarnya di puncak peringatan HUT Dekranas ke-32 di UKM Convention Hall, SME Tower, Jakarta, Rabu (21/3/2012).
Harus diakui, sambungnya, kenaikan BBM bukan kebijakan yang populis. Namun hal itu harus dilakukan demi kebaikan ekonomi nasional.
"Selama lebih dari tujuh tahun mendampingi Bapak Presiden SBY kebijakan menaikkan harga BBM adalah keputusan yang amat tidak mudah, namun kita semua tentu bisa mengerti demi penyehatan ekonomi nasional dalam jangka panjang," katanya.
Seperti diketahui, baru tiga hari lalu Ibu Ani menjalani operasi batu empedu di RSPAD Gatot Subroto. Namun hari ini Ibu Negara begitu semangat dan lantang mendukung suaminya yang akan menaikkan harga BBM.
Sementara itu, besok rencananya Presiden beserta Ibu Negara dan rombongan akan bertolak ke China, Hongkong, dan Korea Selatan untuk melakukan kunjungan selama sepekan. (san)
"Oleh karena itu muncul pemikiran perlunya penyesuaian harga BBM dalam negeri agar ekonomi nasional kita selamat dan negara kita bisa tetap membangun. Sekali lagi bukan untuk menyengsarakan rakyat, tapi untuk menyelamatkan ekonomi nasional kita," ujarnya di puncak peringatan HUT Dekranas ke-32 di UKM Convention Hall, SME Tower, Jakarta, Rabu (21/3/2012).
Harus diakui, sambungnya, kenaikan BBM bukan kebijakan yang populis. Namun hal itu harus dilakukan demi kebaikan ekonomi nasional.
"Selama lebih dari tujuh tahun mendampingi Bapak Presiden SBY kebijakan menaikkan harga BBM adalah keputusan yang amat tidak mudah, namun kita semua tentu bisa mengerti demi penyehatan ekonomi nasional dalam jangka panjang," katanya.
Seperti diketahui, baru tiga hari lalu Ibu Ani menjalani operasi batu empedu di RSPAD Gatot Subroto. Namun hari ini Ibu Negara begitu semangat dan lantang mendukung suaminya yang akan menaikkan harga BBM.
Sementara itu, besok rencananya Presiden beserta Ibu Negara dan rombongan akan bertolak ke China, Hongkong, dan Korea Selatan untuk melakukan kunjungan selama sepekan. (san)
()