Proyek Banggar, BK DPR tunggu hasil BPKP

Kamis, 09 Februari 2012 - 18:10 WIB
Proyek Banggar, BK DPR tunggu hasil BPKP
Proyek Banggar, BK DPR tunggu hasil BPKP
A A A
Sindonews.com - Penyelidikan persoalan proyek renovasi ruang Badan Anggaran (Banggar) DPR yang menjadi polemik terus dikembangkan oleh Badan Kehormatan (BK) DPR.

Saat ini pihak BK masih menunggu hasil audit Badan Pengawas Keuangan dan Pembangunan (BPKP) untuk mengetahui apakah terjadi mark up dalam proyek senilai Rp20,3 miliar itu. Hasil audit ini sangat menentukan bagi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dan langkah BK DPR selanjutnya.

"Kita masih menunggu hasil audit BPKP yang nantinya digunakan KPK, termasuk hasil kajian KPK, apakah terjadi mark up, suap, atau yang lain," ujar Ketua BK DPR M Prakosa saat dihubungi wartawan, Kamis (9/2/2012).

Dia menjelaskan saat ini pihaknya juga tengah menyelidiki adanya dugaan pelanggaran kode etik dalam proyek tersebut. BK menilai Badan Urusan Rumah Tangga (BURT) terindikasi melakukan pembiaran atas proyek ruang Banggar. "Itu tindakan penyimpangan. Jelas BURT melakukan pembiaran," ucap Prakosa.

Selain itu pihaknya juga mengakui KPK tengah mengumpulkan data untuk melakukan penyelidikan lebih lanjut. Penyelidikan ini masih seputar pengumpulan informasi. "KPK telah melakukan pengumpulan data. Tapi kan masih jauh, belum sampai penyelidikan," tandasnya.
()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7441 seconds (0.1#10.140)