Kurangi Sebaran Corona, Kegiatan Tatap Muka di Kementerian Ditunda

Sabtu, 28 Maret 2020 - 08:05 WIB
Kurangi Sebaran Corona, Kegiatan Tatap Muka di Kementerian Ditunda
Kurangi Sebaran Corona, Kegiatan Tatap Muka di Kementerian Ditunda
A A A
JAKARTA - Berbagai kegiatan tatap muka di lingkungan kementerian/lembaga negara (K/L) ditunda hingga batas waktu tak ditentukan. Langkah ini untuk mengurangi risiko penyebaran wabah corona (Covid-19) di lingkungan pegawai K/L.

“Kami benar-benar membatasi berbagai kegiatan tatap muka di lingkungan kementerian seperti acara pendidikan latihan, diskusi, hingga rapat-rapat koordinasi,” ujar Sekretaris Jenderal Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (Sekjen KLHK) Bambang Hendroyono di Jakarta kemarin.

Dia menjelaskan saat ini sebagian besar pegawai kementerian termasuk KLHK telah melakukan kerja dari rumah (work from home). Kendati demikian, sebagian pegawai utamanya unsur-unsur pimpinan tetap kerja dari kantor. "Semua pegawai tetap bekerja, baik di rumah maupun di kantor, dengan tetap menjaga kesehatan, dan mengikuti setiap arahan pemerintah," ujarnya.

Bambang mengatakan, jika tidak ada keputusan lebih lanjut maka masa bekerja dari rumah bagi pegawai KLHK akan berakhir 31 Maret mendatang. Menurutnya, saat ini tengah disiapkan skenario mengantisipasi kondisi tersebut termasuk menyiapkan tim medis khusus, mengingat ada sekitar 2.500 karyawan di lingkungan KLHK yang tersebar di tiga blok besar yaitu Blok 1, Blok 4, dan Blok 7. "Idealnya, pada tiap blok gedung minimal masing-masing ada satu tim yang siap menangani masa darurat ini," ujarnya.

Dia mengatakan saat ini KLHK menyiapkan tim paramedis dan tenaga pengaman khusus untuk menghadapi situasi darurat Covid-19. Di tim paramedis ini akan didukung dokter umum, bidan, praktisi laboratorium, supir ambulans, dan tenaga satuan pengamanan di sejumlah akses masuk gedung.
“Kami juga menyiapkan protokol khusus bagi pegawai maupun tamu yang masuk kantor, termasuk pemeriksaan suhu badan di pintu masuk. Selain itu, kami lakukan penyemprotan disinfektan sesuai protokol kesehatan, termasuk menjaga jarak satu sama lain, memakai masker, serta selalu mencuci tangan dengan sabun dan hand sanitizer. Intinya berbagai langkah antisipasi telah kami lakukan di gedung KLHK," pungkas Bambang. (Binti Mufarida)
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.8748 seconds (0.1#10.140)