Hindari Corona, Wapres Ajak Tokoh dan Ulama Serukan Social Distancing
A
A
A
JAKARTA - Wakil Presiden Ma’ruf Amin mengajak tokoh masyarakat dan ulama membantu pemerintah dalam mengajak masyarakat melakukan social distancing atau jaga jarak demi mencegah penularan virus Corona (COVID-19).
“Yang penting sekarang mendorong Gugus Tugas di provinsi yang diketuai oleh gubernur bekerja melakukan pencegahan melalui sosialisasi tentang social distancing,” ungkap Kyai Ma’ruf saat konferensi pers di Graha BNPB, Jakarta (23/3/2020). (Baca Juga: Positif Corona di Indonesia Bertambah Jadi 579 Orang, 49 Meninggal Dunia)
Ma'ruf juga mengajak para ulama dan pemuka agama untuk mematuhi seruan-seruan pemerintah berkaitan pencegahan Corona.
Apalagi, sambung dia, sudah ada fatwa Majelis Ulama untuk tidak menyelenggarakan pertemuan-pertemuan.
"Seharusnya para tokoh, para ulama, itu menjaga ikut memasyarakatkan, ikut memberikan tuntunan nasihat kepada masyarakat, kepada umat untuk ikut mematuhi seruan-seruan pemerintah,” tuturnya.
“Yang penting sekarang mendorong Gugus Tugas di provinsi yang diketuai oleh gubernur bekerja melakukan pencegahan melalui sosialisasi tentang social distancing,” ungkap Kyai Ma’ruf saat konferensi pers di Graha BNPB, Jakarta (23/3/2020). (Baca Juga: Positif Corona di Indonesia Bertambah Jadi 579 Orang, 49 Meninggal Dunia)
Ma'ruf juga mengajak para ulama dan pemuka agama untuk mematuhi seruan-seruan pemerintah berkaitan pencegahan Corona.
Apalagi, sambung dia, sudah ada fatwa Majelis Ulama untuk tidak menyelenggarakan pertemuan-pertemuan.
"Seharusnya para tokoh, para ulama, itu menjaga ikut memasyarakatkan, ikut memberikan tuntunan nasihat kepada masyarakat, kepada umat untuk ikut mematuhi seruan-seruan pemerintah,” tuturnya.
(dam)