Putra Sulung Habibie: Jelang Wafat Bapak di Kelilingi Banyak Orang
A
A
A
JAKARTA - Ilham Akbar Habibie putra sulung Presiden ke-3 RI BJ Habibie, mengungkapkan kepergian ayahnya merupakan gambaran bagaimana Habibie hidup. Dia mengungkapkan saat sakit hingga wafat begitu banyak orang yang mengelilingi Habibie.
“Bapak di kelilingi keluarga, sahabat, teman seperjuangan, teman pada umumnya. Semua berdoa untuk Bapak. Satu demi satu mencium pada waktu beliau mulai wafat,” katanya di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Jakarta Selatan, Kamis (12/9/2019).
Dia mengatakan Habibie meninggalkan dunia ini dengan rasa cinta di hati banyak orang. ”Rasa cinta itulah yang mempunyai makna besar dalam hidup Bapak. Hidup Bapak dapat digambarkan seperti ini, adalah perjuangan untuk kebaikan,” ungkapnya.
Baginya kepergian Habibie itu tidak hanya kehilangan sosok seorang bapak. Tapi juga panutan, negarawan, inspirator, dan idola. dita angga
“Bapak di kelilingi keluarga, sahabat, teman seperjuangan, teman pada umumnya. Semua berdoa untuk Bapak. Satu demi satu mencium pada waktu beliau mulai wafat,” katanya di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Jakarta Selatan, Kamis (12/9/2019).
Dia mengatakan Habibie meninggalkan dunia ini dengan rasa cinta di hati banyak orang. ”Rasa cinta itulah yang mempunyai makna besar dalam hidup Bapak. Hidup Bapak dapat digambarkan seperti ini, adalah perjuangan untuk kebaikan,” ungkapnya.
Baginya kepergian Habibie itu tidak hanya kehilangan sosok seorang bapak. Tapi juga panutan, negarawan, inspirator, dan idola. dita angga
(cip)