Nurdin Halid: Saya Setuju Golkar Gelar Munaslub

Minggu, 26 November 2017 - 12:05 WIB
Nurdin Halid: Saya Setuju Golkar Gelar Munaslub
Nurdin Halid: Saya Setuju Golkar Gelar Munaslub
A A A
JAKARTA - DPP Partai Golkar telah menggelar rapat pleno pasca penahanan Setya Novanto (Setnov) terkait kasus dugaan korupsi proyek kartau tanda penduduk elektronik (e-KTP). Ada lima poin yang dihasilkan dari pleno tersebut, salah satunya soal kemungkinan diselenggarakannya Musyawarah Nasional Luar biasa (Munaslub).

Ketua Harian DPP Partai Golkar Nurdin Halid tak menampik kemungkinan penyelenggaran Munaslub. Bahkan, ia menyatakan persetujuannya akan hal tersebut.

"Kalau ada wacana, dirapatkan lagi. Dan catat, Nurdin Halid setuju Munaslub," ujar Nurdin usai rapat bersama 34 utusan DPD tingkat I di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta, Sabtu 25 November 2017 malam.

Hanya saja, ia menegaskan proses menuju Munaslub harus sesuai koridor aturan partai. Berdasarkan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) Partai Golkar, Munaslub dapat digelar jika ada 2/3 dari keseluruhan pengurus DPD I Golkar se-Indonesia yang mengusulkan.

Desakan Munaslub Golkar sudah disuarakan beberapa DPD Golkar. Nurdin memastikan pihaknya akan mengakomodir usulan dari Dewan Pimpinan Daerah (DPD) tingkat I.

"Pasti didengarkan. DPD I kan punya hak suara 34. DPP cuma satu suara," kata Nurdin. Jika syarat itu terpenuhi, Nurdin memastikan DPP Golkar akan segera menggelar rapat pleno untuk membahas digelarnya Munaslub.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4204 seconds (0.1#10.140)