HT Berharap Sulsel Jadi Lokomotif Pembangunan Indonesia Bagian Timur

Kamis, 19 Oktober 2017 - 23:44 WIB
HT Berharap Sulsel Jadi Lokomotif Pembangunan Indonesia Bagian Timur
HT Berharap Sulsel Jadi Lokomotif Pembangunan Indonesia Bagian Timur
A A A
MAKASSAR - Chairman MNC Group Hary Tanoesoedibjo (HT) mendapatkan gelar Warga Kehormatan Sulawesi Selatan (Sulsel). Gelar diberikan Gubernur Sulsel Syahrul Yasin Limpo dalam perayaan HUT ke-348 Sulsel yang dihadiri lebih dari 10.000 orang di Center Point of Indonesia, Makassar, Kamis (19/10/2017).

"Saya berterima kasih diterima menjadi warga kehormatan Sulawesi Selatan, saya apresiasi penghargaan ini," kata HT yang tampil gagah dalam balutan pakaian adat Bugis paduan warna merah marun, emas, dan hitam.

Pada kesempatan tersebut, pria asal Surabaya, Jawa Timur itu menyampaikan ucapan selamat sekaligus harapannya untuk Sulsel di usia barunya. "Harapan kita semua Sulsel bisa menjadi lokomotif pembangunan Indonesia bagian timur," katanya.

Menurutnya saat ini Sulsel adalah provinsi paling siap untuk menjadi penggerak pembangunan di Indonesia Timur

Gubernur Sulsel Syahrul Yasin Limpo mengungkapkan, gelar warga kehormatan diberikan kepada HT karena kontribusinya dalam pembangunan Sulsel terutama di sektor pariwisata. Bantuan promosi yang dilakukan HT melalui media MNC Group meningkatkan pariwisata Sulsel, sehingga menciptakan lapangan kerja dan menggerakkan perekonomian masyarakat.

Syahrul juga menilai HT memberikan kesempatan besar bagi masyarakat Sulsel untuk berkiprah di MNC Group yang menaungi 100 lebih perusahaan yang bergerak di berbagai bidang. "MNC mempekerjakan banyak orang Sulawesi Selatan dan membantu promosi sehingga menjadikan pariwisata kita meningkat."

Kepala Bagian Humas Pemprov Sulsel Badaruddin menambahkan, kunjungan HT ke Sulsel berdampak besar bagi pariwisata Sulsel terutama Toraja. Seperti diketahui, Agustus lalu HT berkunjung ke Toraja Utara dan Tana Toraja. Menyusuri tiap sudut Kete Kesu dan Kompleks Megalith Bori Kalimbuang.

"Kami berterima kasih kepada beliau karena mempromosikan Toraja hingga mancanegara. Potensi pariwisata Toraja bisa tersebar luas karena beliau memiliki jaringan media yang luas," kata Badaruddin.

Perayaan HUT ke-348 Sulsel berlangsung meriah dengan suguhan berbagai atraksi, mulai dari barongsai, terjun payung, hingga defile berpakaian kerajaan Gowa-Bone-Luwu. (Happy Ramadany)
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5733 seconds (0.1#10.140)