Kecelakaan Bus Kerap Terjadi, DPR Segera Panggil Menhub
A
A
A
JAKARTA - Kecelakaan bus pariwisata karena rem blong kembali terjadi di kawasan Puncak Bogor, Minggu (30/4/2017). Mengantisipasi agar kecelakaan tidak berulang, Komisi V DPR akan memanggil Menteri Perhubungan untuk melakukan evaluasi.
"Saya segera sampaikan ke pimpinan Komisi V untuk panggilan Menteri Perhubungan. Perusahaan bus pariwisata harus ditertibkan," kata Anggota Komisi V DPR Nizar Zahro melalui keterangan tertulis, Minggu (30/4/2017).
Menurut Nizar, pemanggilan Menteri Perhubungan dalam rapat kerja bersama Komisi V tak hanya terkait kecelakaan bus yang kerap terjadi belakangan ini. Rapat tersebut juga akan membahas persiapan jelang mudik Lebaran.
Pasalnya, lanjut Nizar, angka kendaraan yang akan melakukan mudik Lebaran jauh lebih banyak daripada saat musim libur panjang seperti saat ini.
"Potensi kecelakaan juga lebih besar. Karenanya, kami Komisi V akan melakukan evaluasi," ucap Nizar.
Sebelumnya diberitakan kecelakaan maut terjadi di Jalan Raya Puncak, Desa Ciloto, Cianjur, Jawa Barat, pada Minggu pagi tadi. Sebanyak 11 orang tewas dalam kecelakaan maut tersebut.( Baca: Ini Identitas Korban Tewas dan Luka Berat Kecelakaan Cianjur )
"Saya segera sampaikan ke pimpinan Komisi V untuk panggilan Menteri Perhubungan. Perusahaan bus pariwisata harus ditertibkan," kata Anggota Komisi V DPR Nizar Zahro melalui keterangan tertulis, Minggu (30/4/2017).
Menurut Nizar, pemanggilan Menteri Perhubungan dalam rapat kerja bersama Komisi V tak hanya terkait kecelakaan bus yang kerap terjadi belakangan ini. Rapat tersebut juga akan membahas persiapan jelang mudik Lebaran.
Pasalnya, lanjut Nizar, angka kendaraan yang akan melakukan mudik Lebaran jauh lebih banyak daripada saat musim libur panjang seperti saat ini.
"Potensi kecelakaan juga lebih besar. Karenanya, kami Komisi V akan melakukan evaluasi," ucap Nizar.
Sebelumnya diberitakan kecelakaan maut terjadi di Jalan Raya Puncak, Desa Ciloto, Cianjur, Jawa Barat, pada Minggu pagi tadi. Sebanyak 11 orang tewas dalam kecelakaan maut tersebut.( Baca: Ini Identitas Korban Tewas dan Luka Berat Kecelakaan Cianjur )
(whb)