Negara Harus Hadir untuk Kemakmuran Indonesia
A
A
A
GRESIK - Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo (HT) mengatakan, dibutuhkan keberpihakan dan perlakuan khusus untuk mendorong kesejahteraan masyarakat bawah. Keberpihakan yang dimaksud, adalah dalam aspek pendidikan, kesempatan pekerjaan, akses permodalan murah, dan proteksi.
“Kemakmuran tidak bisa diwujudkan tanpa kehadiran negara untuk membantu masyarakat yang perlu dibantu. Banyak aset Indonesia dikuasai asing, masyarakat kita bekerja untuk mereka, terbalik,” kata HT saat pelantikan 356 DPRt se-Kabupaten Gresik, Jawa Timur, Rabu (11/1/2017).
HT mengatakan, dengan segala potensinya setelah 71 tahun merdeka, tapi Indonesia belum makmur. Penyebabnya, pembangunan terkonsentrasi di beberapa kota besar. Lulusan perguruan tinggi mayoritas menumpuk di kota besar, mengadu nasib di sana.
Akhirnya daerah semakin tertinggal dan menyebabkan ketimpangan yang tak kunjung selesai. Begitu juga lapangan pekerjaan terpusat di kota-kota besar.
HT mengungkapkan, Perindo sebagai partai yang fokus pada ekonomi kesejahteraan, berkomitmen untuk membangun daerah. Indonesia harus mengalami perubahan dengan melakukan percepatan penciptaan lapangan kerja, peningkatan kesejahteraan masyarakat, dan mempercepat pendidikan di perguruan tinggi di daerah.
“Kemakmuran tidak bisa diwujudkan tanpa kehadiran negara untuk membantu masyarakat yang perlu dibantu. Banyak aset Indonesia dikuasai asing, masyarakat kita bekerja untuk mereka, terbalik,” kata HT saat pelantikan 356 DPRt se-Kabupaten Gresik, Jawa Timur, Rabu (11/1/2017).
HT mengatakan, dengan segala potensinya setelah 71 tahun merdeka, tapi Indonesia belum makmur. Penyebabnya, pembangunan terkonsentrasi di beberapa kota besar. Lulusan perguruan tinggi mayoritas menumpuk di kota besar, mengadu nasib di sana.
Akhirnya daerah semakin tertinggal dan menyebabkan ketimpangan yang tak kunjung selesai. Begitu juga lapangan pekerjaan terpusat di kota-kota besar.
HT mengungkapkan, Perindo sebagai partai yang fokus pada ekonomi kesejahteraan, berkomitmen untuk membangun daerah. Indonesia harus mengalami perubahan dengan melakukan percepatan penciptaan lapangan kerja, peningkatan kesejahteraan masyarakat, dan mempercepat pendidikan di perguruan tinggi di daerah.
(wib)