Anggaran Dipangkas, Layanan Kesehatan Harus Tetap Optimal

Jum'at, 12 Agustus 2016 - 09:53 WIB
Anggaran Dipangkas,...
Anggaran Dipangkas, Layanan Kesehatan Harus Tetap Optimal
A A A
JAKARTA - Pemerintah memutuskan memangkas anggaran belanja dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara Perubahan (APBN-P) 2016 sebesar Rp 133 triliun.

Pemotongan tersebut dilakukan terhadap anggaran semua kementerian dan lembaga negara, termasuk Kementerian Kesehatan.

Anggota Komisi IX DPR, Muhammad Iqbal menilai pemotongan anggaran di sejumlah kementerian dapat dipahami sebagai efisiensi untuk mengantisipasi penerimaan negara yang tidak sesuai target.

Namun demikian, dia menilai, pemotongan itu seharusnya tidak dilakukan terhadap kementerian yang mempunyai program-program mendasar dan langsung bermanfaat bagi masyarakat seperti pos anggaran di Kementerian Kesehatan (Kemenkes).

"Kemenkes mendapat potongan anggaran Rp1,5 triliun yang menurut saya cukup besar," kata Iqbal kepada Sindonews, Jumat (12/8/2016).

Iqbal mengaku khawatir, pemotongan anggaran akan berdampak terhadap berkurangnya pelayanan kesehatan kepada masyarakat.

Meski demikian, Iqbal mengaku akan terus mendorong Kemenkes Kesehatan agar tetap fokus dalam melaksanakan program-program kesehatan termasuk di dalam hal pelayanan kesehatan meski ada pemotongan anggaran.

"Kita akan terua evaluasi kebijakan-kebijakan Kemenkes apakah sudah tepat sasaran atau belum," tutur Iqbal.
(dam)
Berita Terkait
Hepatitis Misterius,...
Hepatitis Misterius, Waspada Jika Anak Alami Gejala Ini
Kemenkes Sebut Kasus...
Kemenkes Sebut Kasus Polio di Indonesia hanya 1, Bukan 4
Kemenkes Beberkan Kronologi...
Kemenkes Beberkan Kronologi Kasus Hepatitis Akut yang Tewaskan 3 Anak di Indonesia
Kemenkes Beri Penghargaan...
Kemenkes Beri Penghargaan Landson, Dukung Gerakan Change Source
Hari Kesehatan Jiwa...
Hari Kesehatan Jiwa Sedunia 2021, Jiwa yang Sehat Pengaruhi Kualitas Hidup
SKAMRT Temukan 7 dari...
SKAMRT Temukan 7 dari 10 Rumah Tangga Konsumsi Air Minum Terkontaminasi
Berita Terkini
Presiden Bakal Umumkan...
Presiden Bakal Umumkan Tunjangan Guru ASN Langsung ke Rekening
53 menit yang lalu
Menkomdigi Sebut Status...
Menkomdigi Sebut Status Seskab Berlandaskan Kewenangan Konstitusional
1 jam yang lalu
Ahok Penuhi Panggilan...
Ahok Penuhi Panggilan Kejagung: Apa yang Saya Tahu Akan Saya Sampaikan!
2 jam yang lalu
Daftar Lengkap 10 Kapolda...
Daftar Lengkap 10 Kapolda Baru pada Mutasi Polri Maret 2025, Ini Nama-namanya
2 jam yang lalu
Mutasi Polri Maret 2025:...
Mutasi Polri Maret 2025: Irjen Rusdi Hartono Jabat Kapolda Sulsel, Brigjen Mardiyono Kapolda Bengkulu
3 jam yang lalu
Daftar Polwan Baru Jabat...
Daftar Polwan Baru Jabat Kapolres pada Mutasi Polri Maret 2025, Ini Nama-namanya
3 jam yang lalu
Infografis
Hati-hati, Ini 5 Efek...
Hati-hati, Ini 5 Efek Puasa Tanpa Sahur bagi Kesehatan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved