Tangkis Bully Netizen, Golkar Disarankan Bikin Tim Cyber

Rabu, 18 Mei 2016 - 08:58 WIB
Tangkis Bully Netizen,...
Tangkis Bully Netizen, Golkar Disarankan Bikin Tim Cyber
A A A
JAKARTA - Partai Golkar disarankan membentuk tim media sosial yang bertugas secara khusus ‎menangkis serangan isu negatif mengenai ketua umumnya Setya Novanto di jejaring sosial.

Tim tersebut dianggapnya penting, apalagi untuk menghadapi pertarungan pada Pemilihan Legislastif dan Pemilihan Presiden yang digelar secara serentak pada 2019.

"Harus punya grup TI (teknologi informasi), maintenance media sosial. Kalau enggak, Golkar akan di-bully terus," kata politikus Partai Golkar Melchias Markus Mekeng‎ di Bali, Rabu (18/5/2016).

Mekeng menilai Partai Golkar sudah menunjukkan kedewasaannya. Hal tersebut terlihat dalam Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub) beberapa hari kemarin. "Mulai awal, penjaringan, debat publik dan seterusnya, ini terobosan baru, dari situ punya kredit point," katanya.

Adapun mengenai ‎pemilihan ketua umumnya, dinilai sebuah proses politik. "1 + 1 bukan 2, tapi saya ucapkan selamat kepada Pak Novanto, semoga bisa melakukan konsolidasi dari bawah ke atas," katanya.
(dam)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8748 seconds (0.1#10.140)