Munaslub Golkar Putuskan Keluar dari KMP

Senin, 16 Mei 2016 - 21:55 WIB
Munaslub Golkar Putuskan Keluar dari KMP
Munaslub Golkar Putuskan Keluar dari KMP
A A A
BALI - Partai Golkar resmi keluar dari Koalisi Merah Putih (KMP). Sikap ini sesuai keputusan Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub) di Bali Nusa Dua Convention Center.

Sekretaris Pimpinan Munaslub Partai Golkar, Siti Aisyah menegaskan, keputusan tersebut berlaku mulai malam ini.

"Dengan ini mencabut dan menyatakan tidak berlaku lagi keputusan Munas Partai Golkar tahun 2014 tentang posisi Partai Golkar dalam Koalisi Merah Putih,‎" tegas Aisyah di Nusa Dua, Bali, Senin (16/5/2016) malam.

Dia menjelaskan, keputusan itu sesuai dengan doktrin Partai Golkar yang menjalankan kemajuan bangsa dan kesejahteraan rakyat, serta untuk mewujudkan cita-cita yang berdasarkan Pancasila dan UUD 1945.

"Keputusan Golkar untuk mendukung Pemerintah Jokowi-JK harus ditindaklanjuti dengan upaya nyata Partai Golkar demi menyukseskan penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan," jelasnya. (Baca: Manfaatkan Jokowi, Luhut Gunakan Cara Orba di Munaslub Golkar)

Keputusan itu diambil berdasarkan suara peserta Munaslub yang dihadiri para Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) tingkat I dan II serta organisasi masyarakat sayap Partai Golkar. Berdasarkan ketentuan internal Partai Golkar, mereka merupakan para pemegang hak suara dalam Munaslub.
(kur)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8254 seconds (0.1#10.140)