Hanura Kritik Wacana Ani Yudhoyono Maju Pilpres 2019

Selasa, 15 Maret 2016 - 19:02 WIB
Hanura Kritik Wacana...
Hanura Kritik Wacana Ani Yudhoyono Maju Pilpres 2019
A A A
JAKARTA - Wacana mengenai istri Presiden keenam Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Kristiani Herawati atau biasa disapa Ani Yudhoyono akan maju dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019 diannggap kurang tepat.

Politikus Partai Hanura, Dadang Rusdiana mengatakan alasan kurang tepat karena Pemerintahan Joko Widodo (Jokowi) sekarang sedang mengalami berbagai persoalan. Dia menyebutkan, mulai dari persoalan ekonomi, pengangguran dan kemiskinan.

"Jadi semua pihak lebih baik berkonsentrasi untuk menyelesaikan dulu berbagai persoalan yang kita hadapi saat ini. Adapun masalah perebutan kursi presiden ada waktunya yang tepat," ujar Dadang melalui pesan singkat, Selasa (15/3/2016).

Namun, dia mengakui dan menghormati sikap politik Partai Demokrat yang mulai mewacanakan untuk memajukan Ani Yudhoyono dalam Pilpres 2019. "Pada dasarnya kita menghormati siapapun untuk berlaga di Pilpres 2019," ucapnya.

Baca: Pilpres 2019, Jokowi Diperingatkan Hati-hati Hadapi Ani Yudhoyono.
(kur)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8194 seconds (0.1#10.140)