Sosok Slamet Effendi Yusuf di Mata Yusril

Kamis, 03 Desember 2015 - 10:28 WIB
Sosok Slamet Effendi...
Sosok Slamet Effendi Yusuf di Mata Yusril
A A A
JAKARTA - Wakil Ketua Umum Pengurus Besar Nadlatul Ulama (PBNU) Slamet Effendi Yusuf meninggal dunia.

Politikus senior Golkar itu meninggal dunia di Hotel Ibis, Braga, Bandung, Jawa Barat, Rabu 2 Desember 2015 malam. Jenazah disemayamkan di rumah duka Citra Grand Blok H No.4 Castil Garden, Cibubur. (Baca juga: Wakil Ketua Umum PBNU Slamet Effendi Yusuf Meninggal Dunia)

Ketua Umum DPP Partai Bulan Bintang (PBB) Yusril Ihza Mahendra mengaku telah lama mengenal sosok almarhum.

"Saya mendoakan ke hadirat Allah SWT semoga segala amal kebajikan almarhum diterima dan kesalahannya diampuni," tulis Yusril melalui akunTwitternya @yusrilihza_mhd, Rabu 2 Dsesember 2015.

Dia mengaku mengenal baik sosok mantan Ketua Umum GP Anshor itu.

"Saya mengenal baik almarhum sejak muda. Saya yakin beliau orang yang baik dan banyak mengerjakan amal saleh," tulis Yusril.

"Kiranya ruh beliau akan dimasukkan ke dalam surga jannatun na'im" sambung Yusril.


PILIHAN:

Anggota MKD: Tak Ada Pernyataan Novanto Minta Saham
(dam)
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7564 seconds (0.1#10.140)