Proyek Pembangunan Estetika Jembatan Unis Rp4,1 M Disorot

Senin, 24 Agustus 2015 - 09:45 WIB
Proyek Pembangunan Estetika...
Proyek Pembangunan Estetika Jembatan Unis Rp4,1 M Disorot
A A A
TANGERANG - Proyek estetika Jembatan Universitas Syekh Islam Yusuf (Unis) yang menghubungkan Kecamatan Tangerang dan Karawaci di Kota Tangerang dinilai sebagai bentuk pemborosan.

Proyek pembangunan tersebut menghabiskan dana sebesar Rp4,1 miliar dari APBD. Menurut Ketua Komisi IV DPRD Kota Tangerang Apanudin, pembangunan estetika Jembatan Unis tidak memberikan dampak yang baik bagi masyarakat. ”Desainnya yang menurut kami biasa saja dan terlalu menghabiskan anggaran, lebih baik dananya untuk program lain yang bermanfaat bagi masyarakat,” ujarnya kemarin.

Pembangunan estetika dilakukan tiga tahap dan menghabiskan dana hampir Rp4,1 miliar. Dia menyarankan estetika lebih baik dibangun dengan konsep dan anggaran yang tidak terlalu besar. ”Nilainya besar sekali, tapi hasilnya gitu aja sangat biasa,” katanya.

Politikus Partai Gerindra ini juga menyarankan kepada Pemkot Tangerang untuk membangun sektor infrastruktur yang mendesak seperti memperbaiki jalan dan bangunan gedung sekolah. ”Masih banyak infrastruktur yang perlu diperbaiki, lebih penting dari sekadar menghias jembatan,” ujarnya.

Kepala Seksi Pembangunan Jalan dan Jembatan Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air (DBMSDA) Kota Tangerang Iksan menuturkan, proyek tersebut perencanaan dari 2012, kemudian pada 2013 dimulai dengan tahap strukturnya. ”Sesuai arahan Pak Wali, ada dua jembatanyangdipercantikestetikanya yaitu Jembatan Unis dan Lio Baru,” sebutnya.

Kepala Dinas DBMSDA Kota Tangerang Nana Trisyana menambahkan, saat ini proyek estetika Jembatan Unis segera dilanjutkan pembangunan tahap akhir yang akan dimulai Agustus ini.

Denny irawan
(ftr)
Berita Terkini
Geledah Rumah Hakim...
Geledah Rumah Hakim Pemvonis Lepas Kasus CPO, Kejagung Temukan Uang Rp5,5 Miliar di Bawah Kasur
29 menit yang lalu
Perum Bulog Terima Kunjungan...
Perum Bulog Terima Kunjungan Menteri Pertanian dan Keterjaminan Makanan Malaysia
31 menit yang lalu
Prabowo Utus Jokowi...
Prabowo Utus Jokowi hingga Natalius Pigai Hadiri Pemakaman Paus Fransiskus di Vatikan
48 menit yang lalu
Suap Hakim Rp60 Miliar,...
Suap Hakim Rp60 Miliar, Ray Rangkuti Sebut Duo Advokat Memanipulasi Hukum
1 jam yang lalu
RKUHAP Diyakini Tak...
RKUHAP Diyakini Tak Akan Jadikan Kepolisian dan Kejaksaan Tumpang Tindih Tangani Perkara
2 jam yang lalu
Adies Kadir Harap Mutasi...
Adies Kadir Harap Mutasi Besar-besaran Hakim Benahi Lembaga Peradilan
2 jam yang lalu
Infografis
Pajak Digital Tembus...
Pajak Digital Tembus Rp26,75 Triliun, Kripto Sumbang Rp838,56 M
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved