Jet Tempur Jatuh di Jalan Raya, 7 Tewas
A
A
A
SHOREHAM - Sebuah atraksi pesawat di Bandara Shoreham Inggris berubah menjadi tragedi.
Pesawat jet Hawker Hunter yang tengah atraksi dalam Shoreham Airshow itu gagal bermanuver hingga jatuh di jalanan dekat bandara, Sabtu (23/8). Pesawat menghantam deretan mobil yang tengah melintas di jalan raya A27. Insiden ini menimbulkan bola api yang sangat besar dan membuat sejumlah kendaraan terbakar.
Tujuh orang dilaporkan tewas dan belasan orang lainnya mengalami luka-luka. Sementara pilot Hawker Hunter, Andy Hill, dalam keadaan kritis. Dia dibawa ke rumah sakit (RS) seusai ditarik keluar dari bangkai pesawat beberapa saat ketika pesawat jatuh.
“Sejauh yang kami tahu, semua korban tewas merupakan warga yang sedang ada di dalam kendaraan. Saat ini, kami terus melakukan pencarian untuk memastikan total korban,” ujar Inspektur Jane Derrick, dikutip AFP.
Derrick menambahkan, jumlah korban tewas kemungkinan masih bisa bertambah mengingat banyak warga yang ada di tempat kejadian. Begitu pun dengan jumlah korban luka-luka. Sampai berita ini diturunkan, jumlah korban luka-luka mencapai 14 orang, empat diantaranya dibawakeRS untuk menjalani perawatan intensif.
Menilik rekam jejak sang pilot, Hill bukanlah orang baru dalam dunia penerbangan. Menurut rekan-rekannya, Hill merupakan pilot yang sangat berpengalaman dan menjadi yang terbaik dari yang terbaik. Dia sudah mengudara lebih dari 12.000 jam. Istri Hill juga seorang pilot mumpuni yang bekerja di sebuah maskapai penerbangan Inggris.
“Saya sangat sedih ketika mendengar kabar ini. Hill merupakan pilot yang mumpuni dan profesional. Dia masuk dalam daftar pilot teratas RAF (Royal Air Force),” kata Pilot David Wildridge dari tim ilmu penerbangan Tiger 9, dikutip Dailymail. “Saya tidak bisa berkomentar mengenai kecelakaan ini, sebab penyelidikan insiden ini juga belum selesai,” tambahnya.
Berdasarkan rekaman video yang diunggah di YouTube , pilot Hawker Hunter gagal melakukan manuver putaran tinggi. Saat turun menukik di titik minimum, pesawat seakan kehilangan daya dan tidak bisa terangkat sehingga menghantam deretan mobil yang terjebak macet dan menimbulkan bola api. Asap hitam pun membubung ke udara.
Tony Wallace, 48, saksi mata lokal, yang melihat dari Bukit Mill, mengatakan bahwa ledakan pesawat itu seperti ledakan di zona perang. “Hawker Hunter lepas landas dari bandara dan terbang di atas kami. Pesawat itu berputar untuk kembali ke bandara. Tapi saat menukik rendah, pesawat tampaknya kehilangan daya dan menabrak rentetan mobil,” papar Wallace.
Saksi mata yang lain, Chris Watkins, menerangkan, Hawker Hunter terbang melintasi lapangan udara dan berbelok di belakang para penonton. Ketika menukik turun untuk melintasi seberang lapangan udara, pesawat itu menyeruduk jalan raya dan pepohonan. Saksi mata yang lain juga mengatakan jalan raya saat itu sangat sibuk di kedua jalur.
Hawker Hunter jatuh di jalan raya A27 yang membentang di sepanjang pesisir Inggris Tenggara dari Brighton- Worthing pada pukul 13.20 waktu setempat. Serpihan logam dapat terlihat di seberang jalan. Beberapa polisi, kru pemadam kebakaran, dan helikopter darurat juga tampak sibuk di tempat kejadian perkara (TKP) untuk melakukan evakuasi.
Hawker Hunter merupakan pesawat andalan angkatan udara kerajaan Inggris pada tahun 50-an dan 60-an. Pesawat itu pernah digunakan dalam kampanye Krisis Suez dan Darurat Tanah Melayu. Pesawat yang pertama kali dibuat pada 17 Juli 1955 itu juga pernah dikirim ke Jerman Barat. Jumlah Hawker Hunter ada sekitar lebih dari 1.900 unit.
Akibat insiden itu, pertunjukkan udara kedua kemarin dibatalkan. Tim Loughton, perwakilan parlemen dari wilayah tersebut, turut berduka cita. Saat kejadian, dia juga sedang berada di dekat tempat kejadian. Dia berada di dalam mobil mengantre di depan gerbang pertunjukan.
Saat itu, kata Loughton, volume mobil padat. “Ya Tuhan terima kasih pesawat itu tidak jatuh di tempat yang sedang dikerumuni lebih banyak warga. Itu merupakan kejadian yang mengerikan dan kecelakaan yang dahsyat,” kata Loughton, dikutip AFP.
Perdana Menteri Inggris David Cameron menunjukkan belasungkawa kepada keluarga korban. “Doa Perdana Menteri menyertai keluarga dan sahabat korban,” ujar Cameron melalui juru bicaranya.
Puluhan warga juga berdoa dan mengheningkan cipta untuk para korban dan keluarga di gereja St Mary de Haura, Shoreham. Selain itu, mereka menyalakan lilin. Matt Grimstone dan Jacob Schilt, dua pesepak bola dari Worthing United FC serta guru senam masuk dalam daftar korban tewas.
Matt adalah penjaga gawang dan Jacob merupakan gelandang. Saat kejadian keduanya sedang menuju stadion untuk mengikuti laga antara Worthing United FC melawan Loxwood. Seorang guru senam, Matt Jones, 24, yang mengendarai BMW 3 Series Coupe sedang menuju rumah. Saudara perempuan Jones, Becky, mengaku terpukul dengan kejadian itu.
“Terima kasih kepada semuanya atas pesan motivasi dan doa kalian. Kejadian yang menimpa Jones membuat kami hancur,” ujar Becky. “Kami tidak percaya teman kami meninggal. Istirahatlah dengan tenang Matt Jones,” tambah teman Jones, Holly Slade.
Ungkapan duka juga diutarakan pelatih Worthing FC. “Ini merupakan kabar yang menyedihkan. Mereka adalah dua pemain hebat yang direnggut dari kami di usia yang sangat muda,” katanya.
Seorang pengemudi mobil pengantin Limousine Daimler DS420 State Landaulette dan dua pesepeda juga dikhawatirkan turut meninggal. Namun, polisi mengatakan petugas pelayanan darurat kesulitan mengidentifikasi korban karena ledakan yang terjadi sangat besar. Daimler DS420 tampak hancur. Mobil jadul itu disewa pengantin di area Brighton.
Perusahaan rental mobil Chariots Chauffeurs menyatakan mobil itu akan mengangkut pengantin ke tempat resepsi. “Kami tidak bisa mengontak sopir dan mencoba menghubungi istrinya. Ternyata sopir mendapat musibah,” ungkap pernyataan Chariots Chauffeurs.
Muh shamil
Pesawat jet Hawker Hunter yang tengah atraksi dalam Shoreham Airshow itu gagal bermanuver hingga jatuh di jalanan dekat bandara, Sabtu (23/8). Pesawat menghantam deretan mobil yang tengah melintas di jalan raya A27. Insiden ini menimbulkan bola api yang sangat besar dan membuat sejumlah kendaraan terbakar.
Tujuh orang dilaporkan tewas dan belasan orang lainnya mengalami luka-luka. Sementara pilot Hawker Hunter, Andy Hill, dalam keadaan kritis. Dia dibawa ke rumah sakit (RS) seusai ditarik keluar dari bangkai pesawat beberapa saat ketika pesawat jatuh.
“Sejauh yang kami tahu, semua korban tewas merupakan warga yang sedang ada di dalam kendaraan. Saat ini, kami terus melakukan pencarian untuk memastikan total korban,” ujar Inspektur Jane Derrick, dikutip AFP.
Derrick menambahkan, jumlah korban tewas kemungkinan masih bisa bertambah mengingat banyak warga yang ada di tempat kejadian. Begitu pun dengan jumlah korban luka-luka. Sampai berita ini diturunkan, jumlah korban luka-luka mencapai 14 orang, empat diantaranya dibawakeRS untuk menjalani perawatan intensif.
Menilik rekam jejak sang pilot, Hill bukanlah orang baru dalam dunia penerbangan. Menurut rekan-rekannya, Hill merupakan pilot yang sangat berpengalaman dan menjadi yang terbaik dari yang terbaik. Dia sudah mengudara lebih dari 12.000 jam. Istri Hill juga seorang pilot mumpuni yang bekerja di sebuah maskapai penerbangan Inggris.
“Saya sangat sedih ketika mendengar kabar ini. Hill merupakan pilot yang mumpuni dan profesional. Dia masuk dalam daftar pilot teratas RAF (Royal Air Force),” kata Pilot David Wildridge dari tim ilmu penerbangan Tiger 9, dikutip Dailymail. “Saya tidak bisa berkomentar mengenai kecelakaan ini, sebab penyelidikan insiden ini juga belum selesai,” tambahnya.
Berdasarkan rekaman video yang diunggah di YouTube , pilot Hawker Hunter gagal melakukan manuver putaran tinggi. Saat turun menukik di titik minimum, pesawat seakan kehilangan daya dan tidak bisa terangkat sehingga menghantam deretan mobil yang terjebak macet dan menimbulkan bola api. Asap hitam pun membubung ke udara.
Tony Wallace, 48, saksi mata lokal, yang melihat dari Bukit Mill, mengatakan bahwa ledakan pesawat itu seperti ledakan di zona perang. “Hawker Hunter lepas landas dari bandara dan terbang di atas kami. Pesawat itu berputar untuk kembali ke bandara. Tapi saat menukik rendah, pesawat tampaknya kehilangan daya dan menabrak rentetan mobil,” papar Wallace.
Saksi mata yang lain, Chris Watkins, menerangkan, Hawker Hunter terbang melintasi lapangan udara dan berbelok di belakang para penonton. Ketika menukik turun untuk melintasi seberang lapangan udara, pesawat itu menyeruduk jalan raya dan pepohonan. Saksi mata yang lain juga mengatakan jalan raya saat itu sangat sibuk di kedua jalur.
Hawker Hunter jatuh di jalan raya A27 yang membentang di sepanjang pesisir Inggris Tenggara dari Brighton- Worthing pada pukul 13.20 waktu setempat. Serpihan logam dapat terlihat di seberang jalan. Beberapa polisi, kru pemadam kebakaran, dan helikopter darurat juga tampak sibuk di tempat kejadian perkara (TKP) untuk melakukan evakuasi.
Hawker Hunter merupakan pesawat andalan angkatan udara kerajaan Inggris pada tahun 50-an dan 60-an. Pesawat itu pernah digunakan dalam kampanye Krisis Suez dan Darurat Tanah Melayu. Pesawat yang pertama kali dibuat pada 17 Juli 1955 itu juga pernah dikirim ke Jerman Barat. Jumlah Hawker Hunter ada sekitar lebih dari 1.900 unit.
Akibat insiden itu, pertunjukkan udara kedua kemarin dibatalkan. Tim Loughton, perwakilan parlemen dari wilayah tersebut, turut berduka cita. Saat kejadian, dia juga sedang berada di dekat tempat kejadian. Dia berada di dalam mobil mengantre di depan gerbang pertunjukan.
Saat itu, kata Loughton, volume mobil padat. “Ya Tuhan terima kasih pesawat itu tidak jatuh di tempat yang sedang dikerumuni lebih banyak warga. Itu merupakan kejadian yang mengerikan dan kecelakaan yang dahsyat,” kata Loughton, dikutip AFP.
Perdana Menteri Inggris David Cameron menunjukkan belasungkawa kepada keluarga korban. “Doa Perdana Menteri menyertai keluarga dan sahabat korban,” ujar Cameron melalui juru bicaranya.
Puluhan warga juga berdoa dan mengheningkan cipta untuk para korban dan keluarga di gereja St Mary de Haura, Shoreham. Selain itu, mereka menyalakan lilin. Matt Grimstone dan Jacob Schilt, dua pesepak bola dari Worthing United FC serta guru senam masuk dalam daftar korban tewas.
Matt adalah penjaga gawang dan Jacob merupakan gelandang. Saat kejadian keduanya sedang menuju stadion untuk mengikuti laga antara Worthing United FC melawan Loxwood. Seorang guru senam, Matt Jones, 24, yang mengendarai BMW 3 Series Coupe sedang menuju rumah. Saudara perempuan Jones, Becky, mengaku terpukul dengan kejadian itu.
“Terima kasih kepada semuanya atas pesan motivasi dan doa kalian. Kejadian yang menimpa Jones membuat kami hancur,” ujar Becky. “Kami tidak percaya teman kami meninggal. Istirahatlah dengan tenang Matt Jones,” tambah teman Jones, Holly Slade.
Ungkapan duka juga diutarakan pelatih Worthing FC. “Ini merupakan kabar yang menyedihkan. Mereka adalah dua pemain hebat yang direnggut dari kami di usia yang sangat muda,” katanya.
Seorang pengemudi mobil pengantin Limousine Daimler DS420 State Landaulette dan dua pesepeda juga dikhawatirkan turut meninggal. Namun, polisi mengatakan petugas pelayanan darurat kesulitan mengidentifikasi korban karena ledakan yang terjadi sangat besar. Daimler DS420 tampak hancur. Mobil jadul itu disewa pengantin di area Brighton.
Perusahaan rental mobil Chariots Chauffeurs menyatakan mobil itu akan mengangkut pengantin ke tempat resepsi. “Kami tidak bisa mengontak sopir dan mencoba menghubungi istrinya. Ternyata sopir mendapat musibah,” ungkap pernyataan Chariots Chauffeurs.
Muh shamil
(ftr)