Vakum Pasca Pilpres, Ini Cuitan Pertama Jokowi di Twitter

Minggu, 21 Juni 2015 - 13:53 WIB
Vakum Pasca Pilpres,...
Vakum Pasca Pilpres, Ini Cuitan Pertama Jokowi di Twitter
A A A
JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) hari ini merilis akun Twitter baru dengan nama @jokowi. Sebelumnya, Presiden Jokowi aktif meyapa para pengikut atau followernya dengan akun @jokowi_do2. Namun, sekarang telah berganti menjadi @jokowi.

Twitter yang aktif sejak September 2011 itu memiliki tanda ceklis putih dilingkari tanda biru sebagai bukti keaslian milik Presiden Jokowi atau akun yang telah terverifikasi. Hal ini juga diperkuat dari bio akun tersebut yang bertuliskan akun resmi Joko Widodo, Presiden Republik Indonesia.

Tweet pertama akun Twitter baru Jokowi tersebut dibuat bersamaan dengan hari ulang tahun mantan Wali Kota Solo ini ke-54 yang jatuh pada hari ini.

“Alhamdulillah bisa sahur bersama keluarga. Selamat berpuasa saudaraku semua. Ini tweet pertama saya sebagai presiden. –Jkw”,” kicau Presiden Jokowi dalam tweet pertamanya, Minggu (21/6/2015).

Sejak cuitan pertama dibuat, tulisan itu telah diretweet sebanyak 620.000 orang dan difavorite sebanyak 2.900.000 follower. Karena hanya berganti nama, maka bagi yang sebelumnya telah menjadi follower akun @jokowi_do2 maka secara otomatis sudah menjadi pengikut akun baru @jokowi.

PILIHAN:

Presiden Jokowi Kembali Eksis di Twitter Lewat Akun @jokowi
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0972 seconds (0.1#10.140)