10 Gaya Hijab Artis Terfavorit
A
A
A
Gaya hijab terus mengalami perkembangan. Begitu banyak modifikasi yang bisa dilakukan sehingga para hijabers tampil menarik. Kalangan artis bisa menjadi inspirasi.
Berikut gaya artis berhijab yang banyak difavoritkan responden jajak pendapat KORAN SINDO.
1. Dewi Sandra 31%
Sejak tahun 2012 , Dewi Sandra resmi menggunakan hijab. Stylish dan modis, itulah imej yang ditampilkan Dewi Sandra dalam setiap penampilannya. Gaya wanita cantik ini sekaligus membuka cakrawala baru bahwa wanita muslim bisa tampil menarik dengan hijab. Dengan model kerudung yang simpel serta padu padan busana chic, membuat Dewi terlihat cantik dan menawan.
2. Zaskia Adya Mecca 24%
Seringnya membintangi film religi membuat Zaskia Adya Mecca menjadi salah satu ikon hijab popular di tanah air. Balutan kerudung modis dan pakaian stylish membuat gaya berbusana wanita ini digandrungi oleh banyak wanita muslim. Peluang itu tampaknya dilihat jelas oleh istri sutradara Hanung Bramantyo ini. Ia pun memutuskan untuk terjun kedalam dunia bisnis dengan membangun bisnis fashion muslimah sendiri dengan nama meccanism.
3. Dian Pelangi 9%
Dian Pelangi adalah salah satu desainer busana muslim terkemuka di Indonesia. Ia mencoba untuk memperkenalkan pada publik bahwa wanita berhijab juga bisa tampil cantik, stylish, fashionable serta glamor namun tetap sesuai syariah. Saat ini banyak anak muda muslim yang meniru gaya berhijab ala Dian Pelangi. Dian juga sukses ikut serta dalam banyak ajang internasional di antaranya London Fashion Week 2015 dan New York Fashion Week Fall Winter 2015.
4. Inneke Koesherawati 9%
Meskipun usianya sudah tidak lagi muda namun Inneke Koesherawati masih menjadi salah satu ikon hijabers tanah air. Ia selalu tampil cantik dan modis dengan gaya hijabnya yang elegan. Gayanya juga anggun dan enak dilihat. Banyak orang yang terinspirasi dari gaya berpenampilan wanita 39 tahun yang masih sering tampil di layar kaca ini.
5. Shireen Sungkar 7%
Mengikuti jejak kakaknya yang sudah terlebih dahulu berhijab, Shireen Sungkar kini juga tampil dalam balutan hijab. Shireen memutuskan untuk berhijab sejak Juni 2014. Awalnya Shireen mengaku sering mengalami kesulitan beradaptasi mengenakan baju panjang. Namun lama kelamaan ia pun terbiasa. Model hijab yang digemarinya adalah sedehana namun tetap terlihat anggun.
6. Zaskia Sungkar 7%
Sama dengan adiknya, Zaskia Sungkar juga banyak digandrungi karena gaya hijabnya. Istri dari aktor Irwansyah ini mengaku senang memodifikasi hijab. Saking senangnya pada dunia fashion hijab, Zaskia memutuskan untuk masuk dalam dunia bisnis fashion. Ia selalu menonjolkan warna – warna pastel dalam setiap desainnya.
7. Okki Setiana Dewi 5%
Pemain film Ketika Cinta Bertasbih ini terkenal sebagai salah satu artis yang menggunakan hijab. Hijab yang digunakannya menggunakan model Hijab Syar’i. Hijab Syar’i biasanya lebih panjang dan menutupi bagian dada. Warna – warna yang terang juga membuat hijab syar’i banyak dilirik oleh masyarakat Indonesia. Fashion hijab yang dipakai oleh Okki kini ditularkan ke anaknya yang bernama Maryam Nusaibah Abdullah.
8. Alyssa Soebandono 3%
Artis cantik ini resmi berhijab sejak menikah dengan aktor Dude Herlino. Alyssa menegaskan bahwa dirinya bukan sekadar ikut – ikutan trend melainkan memang ingin menjalankan kewajiban sebagai wanita muslim. Alyssa merasakan banyak manfaat dari berhijab. Di antaranya adalah hubungan yang makin harmonis dengan suami . Dalam berbusana, artis yang akrab disapa Icha ini lebih suka mengenakan pashmina dengan warna-warna soft.
9. Okky Asokawati 2%
Salah satu model senior dan anggota DPR Okky Asokawati merupakan salah satu panutan masyarakat dalam hal gaya hijab. Walau sudah tidak muda lagi, Okky selalu tampil menarik namun tetap sesuai dengan syariat Islam. Sederhana dan elegan adalah gaya yang biasa dipakai wanita lulusan Fakultas Psikologi Universitas Indonesia ini.
10. Fathin Shidqia 2%
Saat tampil di ajang pencarian bakat X-Factor Indonesia, Fathin membuktikan bahwa hijabers pun bisa tampil menawan di atas panggung. Gaya panggungnya sangat atraktif, pas dengan usianya yang masih belia. Dalam kesehariannya, Fathin juga pintar memadu-padankan busana, sehingga selalu tampak segar dan dinamis.
KERUDUNG, HIJAB, DAN JILBAB
Kerudung
Kerudung berasal dari bahasa Indonesia, sedangkan dalam bahasa Arab disebut “Khimar” yang artinya tutup/tudung yang menutup kepala, leher, sampai dada wanita. Sekilas kerudung memiliki definisi yang hampir sama dengan jilbab, tetapi dalam kenyataannya tidak sama. Kerudung hanya tudung yang menutupi kepala hingga dada saja sedang jilbab memiliki arti yang lebih luas.
Hijab
Hijab berasal dari kata “hajaban” yang artinya menutupi. Hijab menurut Al Quran artinya penutup secara umum. Secara umum hijab bisa berupa tirai pembatas dan sejenisnya. Setiap JILBAB adalah HIJAB tetapi tidak semua HIJAB itu berarti JILBAB.
Jilbab
Jilbab berasal dari bahasa Arab yang jamaknya “jalaabiib” artinya pakaian yang lapang/luas. Pengertiannya yaitu pakaian lapang dan dapat menutup aurat wanita, kecuali muka dan kedua telapak tangan hingga pergelangan saja yang ditampakkan sesuai dengan yang tertera dalam Al Quran surah Al-Ahzab ayat 59.
FAKTA HIJAB
1. Baik perempuan maupun laki-laki memiliki hijab (penutup aurat) masing-masing.
2. Laki-laki harus menutup tubuhnya dari pusar hingga lutut. Sedangkan perempuan wajib menutup seluruh anggota badan kecuali muka dan telapak tangan hingga pergelangannya.
3. Pakaian harus longgar, tidak boleh ketat, dan tidak boleh transparan.
4. Pakaian tidak boleh menyerupai lawan jenis. Yang laki tidak boleh memakai pakaian dan berdandan mirip perempuan. Begitu pula sebaliknya, perempuan tidak boleh berpakaian mirip lelaki.
5. Hijab tidak hanya tentang pakaian, namun termasuk adab berperilaku. Hijab juga berarti menundukkan pandangan agar terhindar dari dosa yang diakibatkan oleh mata dan hati kita.
8 JENIS BAHAN HIJAB
1. Rayon
Bahan rayon sangat cocok digunakan saat cuaca panas karena memiliki kemampuan yang baik dalam menyerap keringat. Namun, bahan rayon memiliki sedikit kelemahan yakni mudah kusut.
2. Katun
Hijab dengan bahan katun senantiasa nyaman digunakan baik saat cuaca panas karena menyerap keringat dan tidak mudah kusut. Kelemahannya karena bahannya yang agak tebal sedikit menyusahkan saat mengkreasikannya dengan berbagai model hijab.
3. Sutra
Sutra adalah jenis bahan hijab yang sangat nyaman karena bahannya dingin dan kembut. Sayang, bahan sutera ini mudah kusut, mudah luntur dan butuh perawatan khusus agar hijab tetap awet.
4. Kaos
Bahan kaos sangat nyaman dikenakan sehari-hari bahkan saat cuaca panas. Namun, hampir seperti spandex, bahan kaos juga bisa melar jika terlalu sering dicuci.
5. Polyester
Bagan polyester cocok dikenakan di manapun, sehari-hari maupun saat menghadiri pesta. Bahan ini cenderung mudah perawatannya dan tak mudah kusut. Kelemahan bahan ini memiliki kemampuan menyerap keringat yang buruk
6. Pashmina atau Kashmir
Hijab pashmina merupakan salah satu jenis bahan hijab dengan tekstur lentur sehingga mudah diatur saat dikreasikan. Kekurangannya bahan pashmina yang agak tebal tak cocok digunakan saat cuaca panas.
7. Spandex atau Lycra
Bahan ini mampu menyerap keringat dengan cukup baik. Namun bahan spandex mudah melar jika tak dicuci dengan benar.
8. Sifon
Bahan sifon dapat memberi kesan elegan bagi pemakainya sehingga sangat cocok untuk dikenakan saat menghadiri acara semi formal dan formal. Namun, bahan ni tidak cocok saat cuaca panas. Selain itu bahan sifon juga cenderung cepat kusam.
Foto-Foto: Istimewa/Grafis: Bobby Firmansyah
Berikut gaya artis berhijab yang banyak difavoritkan responden jajak pendapat KORAN SINDO.
1. Dewi Sandra 31%
Sejak tahun 2012 , Dewi Sandra resmi menggunakan hijab. Stylish dan modis, itulah imej yang ditampilkan Dewi Sandra dalam setiap penampilannya. Gaya wanita cantik ini sekaligus membuka cakrawala baru bahwa wanita muslim bisa tampil menarik dengan hijab. Dengan model kerudung yang simpel serta padu padan busana chic, membuat Dewi terlihat cantik dan menawan.
2. Zaskia Adya Mecca 24%
Seringnya membintangi film religi membuat Zaskia Adya Mecca menjadi salah satu ikon hijab popular di tanah air. Balutan kerudung modis dan pakaian stylish membuat gaya berbusana wanita ini digandrungi oleh banyak wanita muslim. Peluang itu tampaknya dilihat jelas oleh istri sutradara Hanung Bramantyo ini. Ia pun memutuskan untuk terjun kedalam dunia bisnis dengan membangun bisnis fashion muslimah sendiri dengan nama meccanism.
3. Dian Pelangi 9%
Dian Pelangi adalah salah satu desainer busana muslim terkemuka di Indonesia. Ia mencoba untuk memperkenalkan pada publik bahwa wanita berhijab juga bisa tampil cantik, stylish, fashionable serta glamor namun tetap sesuai syariah. Saat ini banyak anak muda muslim yang meniru gaya berhijab ala Dian Pelangi. Dian juga sukses ikut serta dalam banyak ajang internasional di antaranya London Fashion Week 2015 dan New York Fashion Week Fall Winter 2015.
4. Inneke Koesherawati 9%
Meskipun usianya sudah tidak lagi muda namun Inneke Koesherawati masih menjadi salah satu ikon hijabers tanah air. Ia selalu tampil cantik dan modis dengan gaya hijabnya yang elegan. Gayanya juga anggun dan enak dilihat. Banyak orang yang terinspirasi dari gaya berpenampilan wanita 39 tahun yang masih sering tampil di layar kaca ini.
5. Shireen Sungkar 7%
Mengikuti jejak kakaknya yang sudah terlebih dahulu berhijab, Shireen Sungkar kini juga tampil dalam balutan hijab. Shireen memutuskan untuk berhijab sejak Juni 2014. Awalnya Shireen mengaku sering mengalami kesulitan beradaptasi mengenakan baju panjang. Namun lama kelamaan ia pun terbiasa. Model hijab yang digemarinya adalah sedehana namun tetap terlihat anggun.
6. Zaskia Sungkar 7%
Sama dengan adiknya, Zaskia Sungkar juga banyak digandrungi karena gaya hijabnya. Istri dari aktor Irwansyah ini mengaku senang memodifikasi hijab. Saking senangnya pada dunia fashion hijab, Zaskia memutuskan untuk masuk dalam dunia bisnis fashion. Ia selalu menonjolkan warna – warna pastel dalam setiap desainnya.
7. Okki Setiana Dewi 5%
Pemain film Ketika Cinta Bertasbih ini terkenal sebagai salah satu artis yang menggunakan hijab. Hijab yang digunakannya menggunakan model Hijab Syar’i. Hijab Syar’i biasanya lebih panjang dan menutupi bagian dada. Warna – warna yang terang juga membuat hijab syar’i banyak dilirik oleh masyarakat Indonesia. Fashion hijab yang dipakai oleh Okki kini ditularkan ke anaknya yang bernama Maryam Nusaibah Abdullah.
8. Alyssa Soebandono 3%
Artis cantik ini resmi berhijab sejak menikah dengan aktor Dude Herlino. Alyssa menegaskan bahwa dirinya bukan sekadar ikut – ikutan trend melainkan memang ingin menjalankan kewajiban sebagai wanita muslim. Alyssa merasakan banyak manfaat dari berhijab. Di antaranya adalah hubungan yang makin harmonis dengan suami . Dalam berbusana, artis yang akrab disapa Icha ini lebih suka mengenakan pashmina dengan warna-warna soft.
9. Okky Asokawati 2%
Salah satu model senior dan anggota DPR Okky Asokawati merupakan salah satu panutan masyarakat dalam hal gaya hijab. Walau sudah tidak muda lagi, Okky selalu tampil menarik namun tetap sesuai dengan syariat Islam. Sederhana dan elegan adalah gaya yang biasa dipakai wanita lulusan Fakultas Psikologi Universitas Indonesia ini.
10. Fathin Shidqia 2%
Saat tampil di ajang pencarian bakat X-Factor Indonesia, Fathin membuktikan bahwa hijabers pun bisa tampil menawan di atas panggung. Gaya panggungnya sangat atraktif, pas dengan usianya yang masih belia. Dalam kesehariannya, Fathin juga pintar memadu-padankan busana, sehingga selalu tampak segar dan dinamis.
KERUDUNG, HIJAB, DAN JILBAB
Kerudung
Kerudung berasal dari bahasa Indonesia, sedangkan dalam bahasa Arab disebut “Khimar” yang artinya tutup/tudung yang menutup kepala, leher, sampai dada wanita. Sekilas kerudung memiliki definisi yang hampir sama dengan jilbab, tetapi dalam kenyataannya tidak sama. Kerudung hanya tudung yang menutupi kepala hingga dada saja sedang jilbab memiliki arti yang lebih luas.
Hijab
Hijab berasal dari kata “hajaban” yang artinya menutupi. Hijab menurut Al Quran artinya penutup secara umum. Secara umum hijab bisa berupa tirai pembatas dan sejenisnya. Setiap JILBAB adalah HIJAB tetapi tidak semua HIJAB itu berarti JILBAB.
Jilbab
Jilbab berasal dari bahasa Arab yang jamaknya “jalaabiib” artinya pakaian yang lapang/luas. Pengertiannya yaitu pakaian lapang dan dapat menutup aurat wanita, kecuali muka dan kedua telapak tangan hingga pergelangan saja yang ditampakkan sesuai dengan yang tertera dalam Al Quran surah Al-Ahzab ayat 59.
FAKTA HIJAB
1. Baik perempuan maupun laki-laki memiliki hijab (penutup aurat) masing-masing.
2. Laki-laki harus menutup tubuhnya dari pusar hingga lutut. Sedangkan perempuan wajib menutup seluruh anggota badan kecuali muka dan telapak tangan hingga pergelangannya.
3. Pakaian harus longgar, tidak boleh ketat, dan tidak boleh transparan.
4. Pakaian tidak boleh menyerupai lawan jenis. Yang laki tidak boleh memakai pakaian dan berdandan mirip perempuan. Begitu pula sebaliknya, perempuan tidak boleh berpakaian mirip lelaki.
5. Hijab tidak hanya tentang pakaian, namun termasuk adab berperilaku. Hijab juga berarti menundukkan pandangan agar terhindar dari dosa yang diakibatkan oleh mata dan hati kita.
8 JENIS BAHAN HIJAB
1. Rayon
Bahan rayon sangat cocok digunakan saat cuaca panas karena memiliki kemampuan yang baik dalam menyerap keringat. Namun, bahan rayon memiliki sedikit kelemahan yakni mudah kusut.
2. Katun
Hijab dengan bahan katun senantiasa nyaman digunakan baik saat cuaca panas karena menyerap keringat dan tidak mudah kusut. Kelemahannya karena bahannya yang agak tebal sedikit menyusahkan saat mengkreasikannya dengan berbagai model hijab.
3. Sutra
Sutra adalah jenis bahan hijab yang sangat nyaman karena bahannya dingin dan kembut. Sayang, bahan sutera ini mudah kusut, mudah luntur dan butuh perawatan khusus agar hijab tetap awet.
4. Kaos
Bahan kaos sangat nyaman dikenakan sehari-hari bahkan saat cuaca panas. Namun, hampir seperti spandex, bahan kaos juga bisa melar jika terlalu sering dicuci.
5. Polyester
Bagan polyester cocok dikenakan di manapun, sehari-hari maupun saat menghadiri pesta. Bahan ini cenderung mudah perawatannya dan tak mudah kusut. Kelemahan bahan ini memiliki kemampuan menyerap keringat yang buruk
6. Pashmina atau Kashmir
Hijab pashmina merupakan salah satu jenis bahan hijab dengan tekstur lentur sehingga mudah diatur saat dikreasikan. Kekurangannya bahan pashmina yang agak tebal tak cocok digunakan saat cuaca panas.
7. Spandex atau Lycra
Bahan ini mampu menyerap keringat dengan cukup baik. Namun bahan spandex mudah melar jika tak dicuci dengan benar.
8. Sifon
Bahan sifon dapat memberi kesan elegan bagi pemakainya sehingga sangat cocok untuk dikenakan saat menghadiri acara semi formal dan formal. Namun, bahan ni tidak cocok saat cuaca panas. Selain itu bahan sifon juga cenderung cepat kusam.
Foto-Foto: Istimewa/Grafis: Bobby Firmansyah
(ars)