Pasek Ngotot Maju Calon Ketua Umum Demokrat

Senin, 11 Mei 2015 - 21:55 WIB
Pasek Ngotot Maju Calon...
Pasek Ngotot Maju Calon Ketua Umum Demokrat
A A A
SURABAYA - Politikus Partai Demokrat Gede Pasek Suardika tidak akan menghentikan langkahnya untuk maju menjadi calon ketua umum Partai Demokrat.

Kendati mengakui peluangnya tipis, Pasek menegaskan akan berusaha keras untuk tetap maju menjadi calon ketua umum pada Kongres IV Partai Demokrat di Surabaya yang akan dibuka pada 12 Mei 2015 besok.

"Ketika saya sudah menyatakan diri maju, tentu setiap langkah akan terus saya ayunkan sampai kita lihat nanti," kata Pasek bersama Kaukus Penyelamat Partai Demokrat di Surabaya, Senin (11/5/2015).

Pasek tidak menampik akan menghadapi berbagai kendala dalam mencapai tujuannya. Apalagi saat ini ada upaya dari pihak tertentu untuk menggolkan kepentingan seseorang.

Dia kembali mengkritik tentang penyusunan draf Tata Tertib (Tatib) Kongres Demokra yang memberikan peluang hanya menyetujui satu orang untuk maju menjadi calon ketua umum.

"Tatib disusun sedemikian rupa sehingga hanya satu orang yang memenuhi syarat untuk maju sebagai calon ketua umum. Saya yakin Pak SBY tidak suka dengan kondisi-kondisi ini karena memang beliau adalah Demokrat sejati," tutur Pasek yang saat ini menjabat anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) ini. (Baca: Pasek Ungkap Rekayasa Aturan Kongres Demokrat)

Kendati demikian, mantan Ketua Komisi III DPR ini menegaskan niatnya maju menjadi calon ketua umum bukan untuk melawan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

Dia mengaku latar belakang dirinya maju untuk menjaga agar demokrasi tetap berjalan di Demokrat. "Saya maju dalam rangka mendukung beliau (SBY). Salah besar jika saya merendahkan beliau," kata Pasek.
(dam)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0668 seconds (0.1#10.140)