Prihatin Kondisi Bangsa, Prabowo Berseru Rapatkan Barisan

Senin, 02 Januari 2017 - 09:34 WIB
Prihatin Kondisi Bangsa,...
Prihatin Kondisi Bangsa, Prabowo Berseru Rapatkan Barisan
A A A
JAKARTA - Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto turut prihatin melihat perkembangan bangsa Indonesia belakangan ini. Maka itu dia berharap semua pihak, khususya kader Partai Gerindra bahu-membahu menjaga bangsa ini dari kehancuran.

Menurutnya Indonesia adalah bangsa yang merdeka dan kaya sumber daya alamnya. Sewajarnya, kata dia Indonesia mampu menjadi bangsa yang mandiri tanpa ketergantungan dari luar.

"Rapatkan barisan. Cita-cita kita bersama adalah Indonesia yang terhormat, Indonesia yang berdiri diatas kakinya sendiri," ujar Prabowo melalui akun Twitter ‏@prabowo, Minggu, 1 Januari 2017.

Mantan Komandan Jenderal (Danjen) Komando Pasukan Khusus (Kopassus) TNI AD ini mengungkapkan salah satu cara mengangkat harkat bangsa dengan mendidik masyarakat untuk sadar akan haknya. Selain itu, kata dia dengan cara membantu masyarakat yang menjadi korban bencana alam. (Baca: DPR Ingatkan Pemerintah Ancaman Eksodus 45 Juta Warga China)

"Kita diejek, kita dihina tapi kita di jalan yang benar. Rakyat sudah mulai melihat dan mendengar mana yang keliru dan mana yang benar," ucapnya.
(kur)
Berita Terkait
Kemenag Sebut 16 Kekerasan...
Kemenag Sebut 16 Kekerasan Seksual yang Bisa Dipidana sebagai
Emak-emak Geruduk Balai...
Emak-emak Geruduk Balai Desa, Tuntut Penuntasan Pelecehan Seksual Terhadap Anak Keterbelakangan Mental
Komnas PA Minta Pelaku...
Komnas PA Minta Pelaku Persetubuhan 2 Anak Kandung Dihukum Berat
Ini Modus Bos Jasa Keuangan...
Ini Modus Bos Jasa Keuangan Lakukan Pelecehan Seksual Terhadap 2 Sekretarisnya
Astaga, Guru Ngaji di...
Astaga, Guru Ngaji di Pringsewu Tega Jejali 2 Muridnya Obat Perangsang Hingga Kejang-kejang
Lakukan Pelecehan Seksual...
Lakukan Pelecehan Seksual Terhadap 2 Sekretaris, Bos Jasa Keuangan Ini Diciduk Polisi
Berita Terkini
6 Pati TNI Dimutasi...
6 Pati TNI Dimutasi Jadi Staf Khusus KSAD Jenderal Maruli pada Mutasi TNI Maret 2025
55 menit yang lalu
Mutasi TNI Terbaru,...
Mutasi TNI Terbaru, Jenderal Agus Subiyanto Geser 3 Pati TNI AU Jadi Staf Khusus KSAU
2 jam yang lalu
Urun Rembug Tentang...
Urun Rembug Tentang Revisi UU TNI
2 jam yang lalu
Integritas
Integritas
2 jam yang lalu
Jalani Sidang Etik Hari...
Jalani Sidang Etik Hari Ini, Eks Kapolres Ngada Bakal Dipecat
2 jam yang lalu
7 Pati Bintang 1 Dapat...
7 Pati Bintang 1 Dapat Promosi Jabatan dan Kenaikan Pangkat dari Panglima TNI
3 jam yang lalu
Infografis
Prabowo ke Luar Negeri,...
Prabowo ke Luar Negeri, Indonesia Dipimpin Gibran selama Dua Minggu
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved