Tahun Ajaran Baru dengan Suasana Baru

Sabtu, 04 Juli 2020 - 09:32 WIB
loading...
Tahun Ajaran Baru dengan...
Tahun ajaran baru dimulai pada saat pandemi belum berakhir. Masih banyak sekolah yang kemungkinan menerapkan pembelajaran jarak jauh atau sekolah di rumah. Foto: dok/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Tahun ajaran baru dimulai pada saat pandemi belum berakhir. Masih banyak sekolah yang kemungkinan menerapkan pembelajaran jarak jauh atau sekolah di rumah.

Siswa yang belajar di rumah tentu merasakan banyak perbedaan. Tidak sedikit dari mereka yang mengalami hambatan mulai dari gawai, kuota hingga sinyal yang digunakan untuk terus terhubung dengan guru.

Untuk kendala teknis ini Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) tengah berjuang untuk memperbaiki infrastruktur teknologi informasi (TI) di beberapa daerah yang termasuk blank spot. Hal itu dilakukan guna membantu anak-anak untuk kembali belajar di rumah.

Lantas bagaimana dengan kurikulum yang biasanya memiliki capaian tertentu? Konon target kurikulum pula yang membuat siswa kewalahan dalam mengerjakan tugas. (Baca: Mendikbud: Sistem Pembelajaran Jarak jauh Akan Dipermanenkan)

Plt Dirjen Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Menengah, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), Hamid Muhammad mengaku tengah berjuang memperbaiki sistem pembelajaran jarak jauh mulai dari pengajar hingga kurikulum.

Menurutnya pengalaman tiga bulan terakhir menjalani pendidikan selama masa pandemi membuat mereka merasa perlu membahas upaya terbaik memasuki semester baru. "Kami sudah melakukan pelatihan-pelatihan terkait pembelajaran jarak jauh bukan hanya kepada guru, namun juga pemerintah daerah dan perguruan tinggi," ungkapnya.

Kurikulum selama pandemi juga akhirnya ditentukan oleh Kemendikbud setelah sebelumnya hanya diserahkan kepada sekolah dan guru. Pemerintah meminta sekolah untuk mengidentifikasi materi esensial dari kompetensi dasar pada kurikulum. Nyatanya hanya 20% guru yang melakukan arahan ini.

Maka untuk tahun ajaran baru yang dimulai pada 13 Juli, Kemendikbud melalui Pusat Kurikulum menyiapkan kompetensi dasar (KD) yang tidak berat bagi guru untuk melaksanakan pengajaran. Misalnya untuk kelas 3 SD terdapat 26 KD, setelah dipilih yang paling esensial menjadi hanya 16 KD.

"Selain itu kami menyiapkan modul pembelajaran yang dapat dipakai oleh siswa secara mandiri. Memang tidak sama dengan buku pelajaran, tapi ini lebih ringkas sepanjang anak sudah bisa membaca," papar Hamid.

Selain modul, media untuk para siswa belajar mandiri adalah melalui video yang disiapkan untuk pelajaran yang membutuhkan praktik secara langsung. Video tersebut dapat langsung diakses di website atau Youtube.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Persiapan Ajaran Baru,...
Persiapan Ajaran Baru, Begini Cara Buat Surat Izin Sakit untuk Siswa dan Contohnya
9 Contoh Teks Yel-yel...
9 Contoh Teks Yel-yel MPLS 2024, Mudah Dihafal dan Bikin Kompak!
Beri Efek Jera, Partai...
Beri Efek Jera, Partai Perindo Minta Satgas PPDB Tindak Tegas Praktik Jual Beli Kursi
Jadwal MPLS 2024 Siswa...
Jadwal MPLS 2024 Siswa Baru SD-SMA/SMK di Jabar, Jateng, Jatim, Orang Tua Cek Yuk!
Aturan Seragam Sekolah...
Aturan Seragam Sekolah Terbaru yang Berlaku untuk Siswa SD-SMA, Cek Biar Tak Salah
Hari Pertama Masuk Sekolah...
Hari Pertama Masuk Sekolah di SDN Pejaten Barat 01, Siswa Baru Disambut Kakak Kelas
Hari Pertama Masuk Sekolah,...
Hari Pertama Masuk Sekolah, Emak-Emak Antar Anak ke SDN Tanjung Duren Utara 02
Lolos PPDB Jabar 2024...
Lolos PPDB Jabar 2024 Tahap 2? Ini Waktu Daftar Ulang Peserta
Deadline Besok Pukul...
Deadline Besok Pukul 14.00 WIB, Begini Cara Lapor Diri Online PPDB Jakarta 2024 Tahap Akhir
Rekomendasi
Houthi Terus Melawan,...
Houthi Terus Melawan, AS Akan Kerahkan Kapal Induk Nuklir Kedua
Agen Akui Jay Idzes...
Agen Akui Jay Idzes Diminati Inter Milan dan Atalanta
Kim Soo Hyun Akhirnya...
Kim Soo Hyun Akhirnya Berani Jumpa Fans di Taiwan, Dikawal 50 Polisi di Tengah Skandal Kim Sae Ron
Breaking News: George...
Breaking News: George Foreman Meninggal Dunia di Usia 76 Tahun
Saksikan Siang Ini Cahaya...
Saksikan Siang Ini Cahaya Hati Indonesia Keistimewaan Lailatul Qadar Live di iNews, Pukul 12.45 WIB
ICJR Minta Revisi KUHAP...
ICJR Minta Revisi KUHAP Fokus Pengawasan Antar Lembaga, Bukan Hanya soal Dominus Litis
Berita Terkini
Hima Persis Diharapkan...
Hima Persis Diharapkan Beri Karya Monumental untuk Kemajuan Agama dan Bangsa
14 menit yang lalu
Ini Daya Tampung Prodi...
Ini Daya Tampung Prodi Ilmu Keperawatan di USK dan Universitas Malikussaleh
4 jam yang lalu
Universitas Terbuka...
Universitas Terbuka Kembali Raih Opini WTP 2025
11 jam yang lalu
Forum Alumni Telkom...
Forum Alumni Telkom University Dukung Asta Cita Pendidikan Tinggi
15 jam yang lalu
BWI Dukung Wakaf Perguruan...
BWI Dukung Wakaf Perguruan Tinggi untuk Pembiayaan Tridharma Pendidikan
16 jam yang lalu
Kemendikdasmen Pantau...
Kemendikdasmen Pantau Kesiapan Daerah Menuju SPMB 2025
16 jam yang lalu
Infografis
10 Kota dengan Konsumsi...
10 Kota dengan Konsumsi Gorengan Tertinggi di Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved