3 Pemain Turkmenistan yang Wajib Diwaspadai Timnas Indonesia U-23

Senin, 11 September 2023 - 08:56 WIB
loading...
3 Pemain Turkmenistan...
Timnas Indonesia U-23 bakal menjalani laga krusial melawan Turkmenistan U-23 di Grup K Kualifikasi Piala Asia U-23 2024. Pertandingan tersebut dijadwalkan bakal berlangsung di Stadion Manahan Solo, Selasa (12/9/2023) / Foto: AFC
A A A
Timnas Indonesia U-23 bakal menjalani laga krusial melawan Turkmenistan U-23 di Grup K Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 . Pertandingan tersebut dijadwalkan bakal berlangsung di Stadion Manahan Solo, Selasa (12/9/2023).

Pemenang pada laga ini secara otomatis lolos ke putaran final Piala Asia U-23 2024. Saat ini Indonesia U-23 dan Turkmenistan U-23 sama-sama mengantongi tiga poin.

Hanya saja, Indonesia U-23 untuk sementara menduduki peringkat teratas setelah menang 9-0 atas Taiwan. Sementara Turkmenistan hanya menjebol gawang Taiwan sebanyak empat kali.



Indonesia U-23 maupun Turkmenistan U-23 tentunya sudah menyiapkan strategi untuk memetik poin penuh di laga pemungkas fase Grup K ini. Salah satunya memberikan penjagaan ketat terhadap pemain yang dianggap membahayakan.

Shin Tae-yong sudah mengantongi beberapa nama pemain Turkmenistan yang bakal diwaspadai anak asuhnya di pertandingan nanti. Lantas, siapa sajakah mereka?


Berikut 3 Pemain Turkmenistan yang Wajib Diwaspadai Timnas Indonesia U-23

1. Samammet Hydyrow

Samammet Hydyrow merupakan salah satu peluru mematikan di lini depan Turkmenistan pada Grup K Kualifikasi Piala Asia U-23 2024. Tak berlebihan jika ia dianggap sebagai pemain yang patut diwaspadai lini pertahanan Indonesia U-23.

Pada pertandingan pertama melawan Taiwan, Hydyrow mencetak hat-trick. Tak hanya menjadi predator di lini pertahanan lawan, pemain berusia 22 tahun itu juga dikenal sebagai pemain serbabisa. Ya, Hydyrow bisa bermain sebagai penyerang tengah, sayap kiri, dan sayap kanan.

2. Nurmyrat Rozyyev

Satu nama lain yang wajib diwaspadai adalah Nurmyrat Rozyyev. Pemain yang satu ini juga patut diwaspadai Pratama Arhan dkk karena ia berhasil memberikan kontribusi saat Turkmenistan mengalahkan Taiwan 4-0. Saat itu ia mencetak gol melalui tendangan keras di menit 76.

3. Mirza Beknazarow

Pemain terakhir yang harus diwaspadai adalah Mirza Beknazarow. Dia merupakan salah satu pemain berpengalaman di skuad Turkemnistan U-23.

Total, Beknazarow sudah membela Turkmenistan sebanyak sembilan kali. Perannya sebagai jenderal lapangan tengah bisa merepotkan permainan Indonesia U-23.

(yov)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Indonesia Resmi Jadi...
Indonesia Resmi Jadi Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
Indonesia Jadi Tuan...
Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025?
Timnas Indonesia U-23...
Timnas Indonesia U-23 Masuk Pot 1 Kualifikasi Piala Asia U-23, Pertama dalam Sejarah
Profil Gerald Vanenburg,...
Profil Gerald Vanenburg, Pelatih Anyar Timnas Indonesia U-23
Pesan Patrick Kluivert...
Pesan Patrick Kluivert untuk Gerald Vanenburg Pelatih Timnas Indonesia U-23
PSSI Tunjuk Gerald Vanenburg...
PSSI Tunjuk Gerald Vanenburg Jadi Pelatih Timnas Indonesia U-23
Manchester City Rekrut...
Manchester City Rekrut Abdukodir Khusanov, Bek yang Pernah Kalahkan Timnas Indonesia
Jadwal Lengkap Timnas...
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Semua Level pada Tahun 2025
Deretan Prestasi Shin...
Deretan Prestasi Shin Tae-yong yang Melambungkan Timnas Indonesia ke Pentas Dunia di Tahun 2024
Special Bola
Hasil Perempatfinal...
Bola Dunia
Hasil Perempatfinal Liga Europa 2024-2025: Manchester United Menang Dramatis atas Olympique Lyon, Tottenham Hotspur Lolos Semifinal!
Patrick Kluivert Bahagia,...
Bola Dunia
Patrick Kluivert Bahagia, Kiper Bertinggi Hampir 2 Meter Incaran PSV Eindhoven Siap Perkuat Timnas Indonesia!
Kisah Sandy Walsh yang...
Bola Dunia
Kisah Sandy Walsh yang Masih Belum Bisa Move On dari Kemenangan Timnas Indonesia atas Bahrain di SUGBK
Rekomendasi
Bursa Kripto OKX Masuk...
Bursa Kripto OKX Masuk Pasar Amerika Serikat
Pembunuh Aipda Fajar...
Pembunuh Aipda Fajar Dipindah ke Polda Sultra karena Faktor Keamanan
Bantah Selingkuh, Paula...
Bantah Selingkuh, Paula Verhoeven Siap Pertanggungjawabkan Ucapannya hingga ke Akhirat
Berita Terkini
UzbekistanSusul Arab...
UzbekistanSusul Arab Saudi ke Final Piala Asia U-17 2025
12 menit yang lalu
Belum Setahun Sudah...
Belum Setahun Sudah 3 Kali Ganti Pelatih, Begini Kata Jonatan Christie
2 jam yang lalu
Hasil Piala Asia U-17...
Hasil Piala Asia U-17 2025: Drama Adu Penalti, Arab Saudi U-17 Kalahkan Korea Selatan U-17
5 jam yang lalu
Indonesia Resmi Jadi...
Indonesia Resmi Jadi Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
8 jam yang lalu
Indonesia Jadi Tuan...
Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025?
9 jam yang lalu
Link Live Streaming...
Link Live Streaming Semifinal Piala Asia U-17 2025: Arab Saudi vs Korea Selatan, Uzbekistan vs Korea Utara
9 jam yang lalu
Infografis
Market Value Tim Nasional...
Market Value Tim Nasional Asia Tenggara: Timnas Indonesia Teratas
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved