DCM Hibur Ratusan Murid SD Perguruan Cikini

Rabu, 17 Agustus 2016 - 14:46 WIB
DCM Hibur Ratusan Murid SD Perguruan Cikini
DCM Hibur Ratusan Murid SD Perguruan Cikini
A A A
JAKARTA - Ratusan siswa dan siswi SD Perguruan Cikini merasa terhibur dengan hadirnya tim Dongeng Ceria pada Selasa, 16 Agustus 2016 pagi. Gelak, canda tawa ratusan murid SD itu menandai mereka merasa terhibur dengan kedatangan tim Dongeng Ceria tersebut.

Kedatangan tim Dongeng Ceria itu bagian dari acara dongeng keliling ke sekolah-sekolah. Selain diisi dengan dongeng, acara juga diisi dengan games dan doorprize. Acara yang dimulai sejak pagi itu mengangkat tema seputar dunia sawit.

Salah satu pendongeng nasional, Iman Surahman menyampaikan Sawit merupakan salah satu kekayaan yang dimiliki Indonesia. Bahkan, Indonesia menjadi salah satu produsen minyak sawit terbesar di dunia dan industri merupakan sektor ekspor pertanian yang paling tinggi nilainya selama dasawarsa terakhir.

"Tugas kami murni mengedukasi tentang manfaat besar yang didapat dari sawit dari mulai proses penanaman kepada anak-anak dari mulai penanaman pemeliharaan sampai pemanfaatan hasil olahan sawit hingga macam ragamnya yang ada di rumah kita, maka kita juga ajarkan anak-anak untuk mencari solusi dan sama-sama memecahkan masalahnya," ujar Iman dalam siaran pers yang diterima Sindonews, Rabu (17/8/2016).

Dia menambahkan, acara yang terselenggara atas kerja sama Dongeng Ceria management dengan BPDP (Badan Pengelola Dana Perkebunan) Sawit ini berharap anak anak Indonesia mengetahui dan mengerti proses pengolahan sawit. (Baca: Kemendikbud Diminta Tak Paksakan Sekolah Terapkan Full Day School)

"Besar harapan kelak anak Indonesia di saat besar mampu memuculkan inovasi dan kreasi terbaru dari pengolahan dan budidaya perkebunan sawit," ucapnya.
Dongeng Ceria Management (DCM) merupakan lembaga pemerhati anak yang berfokus pada pendidikan nonformal.
(kur)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6957 seconds (0.1#10.140)