Jabat Ketua KONI Bekasi, Tri Janjikan Beasiswa 100%, Kesejahteraan Atlet, hingga Gedung 6 Lantai

Rabu, 24 Mei 2023 - 19:17 WIB
loading...
Jabat Ketua KONI Bekasi,...
Pelaksana tugas Wali Kota Bekasi Tri Adhianto resmi dilantik menjadi Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Bekasi masa bakti 2023-2028. Foto: MPI/Jonathan Simanjuntak
A A A
BEKASI - Pelaksana tugas (Plt) Wali Kota Bekasi Tri Adhianto resmi dilantik menjadi Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Bekasi masa bakti 2023-2028.

Menjadi orang nomor 1 di organisasi olahraga Kota Bekasi, Tri menjanjikan beasiswa, kesejahteraan, hingga gedung 6 lantai bagi para atlet.



Tri berjanji akan memfasilitasi atlet berprestasi di jenjang pendidikan dengan memberikan beasiswa hingga 100 persen. Saat ini, KONI Kota Bekasi telah bekerja sama dengan Instituti STIAMI terkait pemberian beasiswa di jenjang pendidikan.

"Tentunya program beasiswa bisa dimanfaatkan oleh para atlet berprestasi, yakni 100% biaya pendidikan tidak ditanggungkan kepada yang bersangkutan,” kata Tri Adhianto, Rabu (24/5/2023).

Pihaknya juga akan menjalin kerja sama dengan perguruan tinggi lain untuk memperluas program beasiswa tersebut. Jaminan kesehatan juga diberikan kepada atlet yang mengalami cidera.

“Akan terus ditambah MoU dengan perguruan tinggi lainnya di Kota Bekasi. Begitu pun dengan jaminan kesehatan jika terjadi cidera dan dibutuhkan pengobatan, maka akan dicover melalui BPJS Kesehatan," kata Tri.



Kota Bekasi juga akan diperkenalkan menjadi City of Sports yang melahirkan atlet-atlet berprestasi. Untuk mewujudkan hal tersebut, anggaran pemberdayaan tempat pelatihan olahraga pun akan diajukan kepada Pemerintah Provinsi Jawa Barat.

Pemerintah daerah, lanjut Tri, mendukung penuh langkah-langkah KONI untuk menjadikan Kota Bekasi menjadi city of sport dengan akan dianggarkannya pembangunan gedung olahraga 6 lantai.

"Ini juga telah diberi restu oleh Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, dan bahkan rencananya akan ada bantuan dana dari provinsi. Insya Allah, mudah-mudahan tahun depan sudah dapat beroperasi dengan baik," imbuh Tri.

Tri juga menuturkan akan belajar dengan KONI di daerah lain untuk bagaimana meningkatkan kesejahteraan para insan dunia olahraga. Kesejahteraan ini bukan hanya untuk para atlet, tetapi juga bagi pelatih.

"Pelatih ini man behind the gunnya, sebagai orang yang bisa mendorong, memotivasi dan menciptakan atlet-atlet berprestasi," tutup dia.
(thm)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Dedi Mulyadi Larang...
Dedi Mulyadi Larang Pungutan Sumbangan di Jalan, Ini Kata Warga Bekasi
Wali Kota Bekasi Wajibkan...
Wali Kota Bekasi Wajibkan Pejabat Punya Ibu Asuh dan Beri Santunan Uang Tunai Tiap Bulan
BPBD Kota Bekasi Sebut...
BPBD Kota Bekasi Sebut Pengungsi Banjir Telah Kembali ke Rumah
Viral Istri Wali Kota...
Viral Istri Wali Kota Bekasi Ngungsi di Hotel Mewah saat Daerahnya Dikepung Banjir
Puluhan Mobil Terendam...
Puluhan Mobil Terendam Banjir di Boulevard Raya Galaxy, Begini Penampakannya
Banjir Parah di Bekasi,...
Banjir Parah di Bekasi, Rata-rata Ketinggian Air di Atas 3 Meter
Jelang Ramadan, Sandi...
Jelang Ramadan, Sandi Uno Beri Pelatihan Pembuatan Kue untuk UMKM di Bekasi
Wali Kota Bekasi Terpilih...
Wali Kota Bekasi Terpilih Diminta Bentuk Tim Percepatan Pembangunan
Bongkar Tower di Atas...
Bongkar Tower di Atas Rumah Warga Bekasi Utara, Anggota DPRD: Jangan Nunggu Roboh
Rekomendasi
Sinopsis Sinetron Kasih...
Sinopsis Sinetron Kasih Jannah Eps 48: Kasih yang Diusir dan Terungkapnya Fakta tentang Jannah
Mengganti Senjata Nuklir...
Mengganti Senjata Nuklir AS Jadi Tantangan Rumit bagi Eropa
Pasar Saham Menghijau,...
Pasar Saham Menghijau, IHSG Dibuka Menguat ke Level 6.455
Berita Terkini
Majukan Kalimantan Timur,...
Majukan Kalimantan Timur, Gubernur Harum Luncurkan Program Gratispol
1 jam yang lalu
Kejati Lampung Tetapkan...
Kejati Lampung Tetapkan 2 Tersangka Korupsi Jalan Tol, Negara Dirugikan Rp66 Miliar
1 jam yang lalu
Update 6 Kapolda di...
Update 6 Kapolda di Pulau Jawa April 2025, Nomor 3 Baru Ditunjuk
1 jam yang lalu
Biadab! Perempuan di...
Biadab! Perempuan di Kendari Banting Bayi 6 Bulan, Rekam dan Dikirim ke Ibu Balita
2 jam yang lalu
Keuskupan Ruteng Ajak...
Keuskupan Ruteng Ajak Umat Gelar Misa Arwah Mengenang Paus Fransiskus
3 jam yang lalu
Korban Mutilasi Gunungsari...
Korban Mutilasi Gunungsari Sempat Disiksa dan Dibakar, Potongan 2 Tangan Belum Ditemukan
4 jam yang lalu
Infografis
6 Fakta Macet Mengerikan...
6 Fakta Macet Mengerikan Hingga 17 Jam di Kawasan Puncak
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved