Novel Baswedan Tiba di KPK

Sabtu, 02 Mei 2015 - 18:35 WIB
Novel Baswedan Tiba di KPK
Novel Baswedan Tiba di KPK
A A A
JAKARTA - Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Novel Baswedan yang sempat ditahan Badan Reserse dan Kriminal (Bareskrim) Mabes Polri, kini telah kembali ke kantornya.

Novel tiba di Gedung KPK, Jalan HR Rasuna Said, Kuningan, Jakarta, sekitar pukul 17.00 WIB. Dia datang dari Bareskrim Polri bersama tiga Pemimpin KPK dengan dua mobil Toyota Innova hitam B 1009 URI dan B1010 URI.

Adapun tiga Pemimpin KPK yang ikut bersama Novel adalah Johan Budi, Indriyanto Seno Adji dan Taufiequrachman Ruki. Kedua mobil itu langsung memasuki ruang bawah Gedung KPK.

Sebelumnya, tiga Pemimpin KPK bertemu dengan Kapolri Jenderal Pol Badrodin Haiti. Pertemuan itu menyepakati penangguhan penahanan Novel.

Sekadar diketahui, Novel dijadikan tersangka dalam kasus dugaan penganiayaan terhadap pelaku pencurian sarang burung walet saat dia menjadi Kasat Reskrim Polresta Bengkulu tahun 2004.

Kasus yang menyeret Novel ini sempat ditunda pada 2012 atas permintaan mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Perkara ini kemudian diusut kembali atas permintaan pihak kejaksaan dan keluarga korban.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0387 seconds (0.1#10.140)