Gelar Senam Sehat, PAN Ajak Masyarakat Gemar Berolahraga

Sabtu, 03 Desember 2022 - 21:22 WIB
loading...
Gelar Senam Sehat, PAN Ajak Masyarakat Gemar Berolahraga
Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan saat menghadiri senam sehat di Pamulang, Tangsel, Sabtu (3/11/2022). FOTO/IST
A A A
JAKARTA - Partai Amanat Nasional (PAN) kembali melanjutkan roadshow senam sehat. Jika beberapa waktu lalu digelar secara bergantian di DKI Jakarta, maka hari ini senam yang merupakan bagian dari Gerakan Birukan Langit Indonesia ini dihelat di Tangerang Selatan.

Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan menjelaskan, roadshow senam sehat adalah upaya PAN mengajak masyarakat untuk hidup sehat, salah satunya dengan gemar berolahraga. "Ini upaya sederhana PAN mengajak masyarakat hidup sehat, PAN ingin mengolahragakan masyarakat dan masyarakatkan olahraga," kata Zulhas saat ditemui usai mengikuti senam di Pamulang, Tangsel, Sabtu (3/11/2022).

Saat di atas panggung, Zulhas tak lupa mengimbau warga yang hadir untuk tertib dalam menjaga lingkungan, terutama soal sampah. "Jangan lupa kita jaga lingkungan kita biar bersih ya. Jangan buang samph sembarangan. Kalau lingkungan bersih, kita senang, buminya juga senang. Bersih itu pangkal kesehatan," kata Menteri Perdagangan (Mendag) ini.

Baca juga: Ganjar Unggul di Semua Survei, Zulhas: Pantas Dicalonkan Capres PAN 2024

Menurutnya, senam ini sangat baik jika dirutinkan agar sehat dan bugar. "Senam ini upayanya minimal, sehatnya masksimal," katanya.

Dalam senam sehat yang dihadiri 3.000 orang ini dimeriahkan kehadiran politikus PAN Desy Ratnasari, Opa dan Oma Galla (H Faisal dan Hj Dewi), hingga Selvi Kitty.
(abd)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1878 seconds (0.1#10.140)